PERSONAL
Gary Ross lahir di Castro Valley, California pada 3 November 1956. Gary Ross adalah seorang produser, penulis, dan sutradara.
KARIR
Gary Ross mengawali karyanya sebagai penulis naskah. Karya pertama Ross adalah naskah film komedi BIG yang turut diperankan Tom Hanks pada tahun 1988. Dari naskah ini Ia mendapat nominasi Oscar untuk kategori Best Original Screenplay. Setelah itu, ia juga menulis naskah film DAVE, MR. BASEBALL dan LASSIE. Di tahun 1993, namanya kembali tercatat sebagai nominasi Oscar untuk kategori Best Original Screenplay.
Karir penyutradaraannya dimulai dengan menyutradarai film yang ia tulis sendiri, PLEASANTVILLE. Film ini masuk nominasi Oscar untuk kategori Best Art Direction, Best Costume Design dan Best Original Score. Di tahun 2003 gary kembali memproduksi film SEABISCUIT dimana ia juga terlibat sebagai penulis dan sutradara
Di tahun 2012, nama Ross kembali menjadi perbincangan setelah menyutradarai THE HUNGER GAMES. Meski meraup sukses di box office, Gary tidak ingin terlibat dalam pembuatan sekuel film yang diadaptasi dari novel tersebut. Selepas THE HUNGER GAMES, Gary memilih menggarap HOUDINI, sebuah film biografi tentang pesulap Houdini.
FILMOGRAFI
BIG (1988)
MR. BASEBALL (1992)
DAVE (1993)
LASSIE (1994)
TRIAL AND ERROR (1997)
PLEASANTVILLE (1998)
SEABISCUIT (2003)
THE TALE OF DESPEREAUX (2008)
THE HUNGER GAMES (2012)