Sukses di Youtube, 'DOUBLE TROUBLE' Siap Hebohkan Bioskop!
Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Bagi kamu yang hobi mengakses video lucu di Youtube pasti tak asing dengan sketsa humor ala Papua bertajuk Epen Kah Cupen Toh. Kesuksesan serial komedi situasi yang dibawakan secara sederhana namun cerdas ini rupanya menarik perhatian rumah produksi ternama Rapi Films untuk memboyongnya ke dalam format film.
Versi layar lebar yang dibesut oleh Acho Bachtiar ini diberi tajuk DOUBLE TROUBLE. Selain unsur komedi yang sudah menjadi daya tarik khas, fitur yang rencana tayang bulan Mei 2015 mendatang bakal diselipi oleh adegan aksi dan fantasi.
Lewat film ini sang sutradara ingin menawarkan sudut pandang baru mengenai masyarakat Papua yang kerap digambarkan memiliki karakter antagonis. Untuk menghidupkan niat ini, ditunjuklah Celo sebagai pemeran utama yang memang menjadi tokoh penting dalam serial aslinya.

"Biasanya orang-orang Indonesia Timur sering dijadikan tokoh antagonis atau penjahat. Di sini saya menjadikan mereka protagonis, jagoannya," kata Acho usai syukuran DOUBLE TROUBLE di kantor Rapi Films, Cikini, Selasa (6/1).
Tak sendiri, penampilan Celo juga ditemani para aktor dan aktris yang sudah tak asing lagi seperti Marissa Nasution, Edward Gunawan, dan Desta. Tak ketinggalan para comic seperti Fico dan Babe Cabita yang kehadirannya memang disengaja agar film semakin meriah.
"Kita tidak menggunakan pelawak asli dan pilihannya ada pada stand up comedian agar komedi lebih cerdas. Konsep film ini kan dark comedy, menertawakan kelucuan dari hal-hal sederhana," imbuh Acho.
DOUBLE TROUBLE sendiri akan melakukan pengambilan gambar di Jakarta, Jayapura dan Merauke. Berkisah tentang pemuda Papua yang mencari saudaranya di Jakarta. Sesampainya di ibukota ia bertemu dengan pengusaha Medan yang bangkrut dan bertualang bersama.
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/abs/aia)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia 9 Potret Aaliyah Massaid Pamer Gaya Busana Batik yang Anggun, Pesonanya Bikin Terpana