Kourtney Kardashian Bocorkan Kiat Jaga Keakuran dengan Mantan Pasca Putus
Diterbitkan:

Kourtney bagi kiat akur dengan mantan. © AFP
Kapanlagi.com - Kurang lebih tiga tahun Kourtney Kardashian dan Scott Disick resmi berpisah. Keduanya sama-sama memiliki kehidupan sendiri-sendiri. Namun mereka masih kompak demi ketiga anak hasil hubungan mereka.
Pasangan satu ini telah bersama selama sembilan tahun sebelum memutuskan berpisah. Sempat saling sindir di media sosial, akhir-akhir ini Kourt dan Scott sering pamer kebersamaan. Mulai dari liburan bareng sampai perayaan Thanksgiving dilalui mereka bersama Mason, Penelope dan Reign.
Advertisement
1. Lakukan Hal Positif
"Aku rasa aku bisa beri suatu pesan, orangtua bisa akur, kerja sama dan traveling bareng. Dan ku pikir ini pesan baik yang bisa ku tunjukkan ke orang-orang. Aku rasa ini hal positif yang aku lakukan," ungkap Kourtney saat datang di Tonight Show With Jimmy Fallon.
Kini Kourtney memang tak memiliki kekasih, namun Scott masih berhubungan dengan Sofia Richie. Ketiganya nampak amat berusaha menjalin hubungan demi ketiga anak Kourt. Hal ini pun ia jelaskan di acara yang sedang dipandu host Jimmy Fallon.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
2. Lakukan Perjuangan
Di malam itu Kourtney tak hanya bicara masalah hubungannya. Ibu tiga anak ini juga membahas perjuangannya mengubah undang-undang tentang kosmetik di Amerika. Selama setahun belakangan Kourtney meminta pemerintah lebih serius menangani produk kosmetik yang aman.
"Aku tak mau harus memilah-milah produk mana yang aman dan tak aman. Terutama produk yang akan dipakai oleh anak-anakku," tegas Kourney.
Yakin Sudah Baca yang Ini?
Saling Goda, John Mayer Diam-Diam Naksir Kourtney Kardashian?
Unggah Foto Bareng Scott di Kamar, Kourtney Kardashian Ingin Buat Sofia Richie Panas?
Makin Akur, Kourtney Kardashian Rayakan Thanksgiving Bareng Scott Disick
Kourtney Kardashian Ketemu Scott Disick & Sofia Richie, Ngobrolin Apa?
Kourtney Kardashian Hadiri Acara yang Sama Bareng Scott Disick - Sofia Richie
(Deddy Corbuzier buka suara terkait isu cerai, marah ke pihak Pengadilan Agama!)
(kpl/rna)
Rezka Aulia
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat