Billy Syahputra Akhirnya Unggah Foto Persalinan Istri, Wajah Bayi Dirahasiakan

Penulis: Rahmi Akbar Safitri

Diperbarui: Diterbitkan:

Billy Syahputra Akhirnya Unggah Foto Persalinan Istri, Wajah Bayi Dirahasiakan
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya (credit: RIO MOTRET)

Kapanlagi.com - Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya akhirnya berbagi momen kelahiran anak mereka. Setelah sebelumnya pihak rumah sakit tempat persalinan Vika yang memberitakan kelahiran anak pertama Billy pada hari Senin (29/9/2025), keduanya akhirnya berbagi momen ini pada hari Rabu (1/10/2025).

Yuk lihat beberapa momen dari proses kelahiran anak Billy Syahputra. Jangan lupa baca berita lain tentang Billy Syahputra di Liputan6.com, kalau bukan sekarang kapan lagi?

1. Billy dan Vika memang tidak terlalu banyak mengumbar ranah pribadi mereka ke publik. Ketika anaknya lahir, baik Billy maupun Vika tidak langsung berbagi kabar bahagia ini.

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

2. Ucap Semangat Buat Vika

Ucap Semangat Buat Vika

Bahkan ketika para penggemar dan warganet sudah tahu kalau Vika telah melahirkan, Billy malah mengunggah video singkat sang istri dan berbagi semangat. Beberapa fans bilang Billy terlambat karena mereka sudah tahu kalau anak keduanya sudah lahir.

3. Ucap Syukur

Ucap Syukur

Billy kemudian menguggah foto dengan tulisan Alhamdulillah ya Allah. Para sahabat artis pun ramai-ramai mengucapkan selamat seperti Ibnu Jamil, Caren Delano sampai Eddies Adelia.

4. Akhirnya Unggah Momen Persalinan

Akhirnya Unggah Momen Persalinan

Rabu sore (1/10/2025), Billy dan Vika kompak nih mengunggah tiga foto dari momen persalinan. Billy terlihat mendampingi sang istri dengan setia. Ia memeluk Vika dengan penuh cinta.

5. Baby Boy Telah Lahir

Baby Boy Telah Lahir

"Selamat datang ke dunia ini baby boy kita," tulis Vika di unggahan ini. Lagi-lagi sederet selebritis pun memberikan selamat mulai dari Rayn Wijaya, Harris Vriza, Chand Kelvin, Tarra Budiman, Lee Jeong Hoon, Giorgino Abraham, Nathalie Holscher, hingga Virgoun. Semuanya ikut bahagia dengan kelahiran anak pertama Billy.

6. Peluk Sang Putra

Peluk Sang Putra

Momen manis saat sang putra untuk pertama kalinya dipeluk oleh sang ayah. Untuk sementara sepertinya Billy dan Vika ingin merahasiakan wajah anak pertama mereka ini.

7. Selamat atas kelahiran anak pertama Billy Syahputra dan Vika. Semoga tumbuh sehat, jadi anak saleh, cerdas, dan disayang banyak orang. Buat ibunya juga lekas pulih.

Selamat atas kelahiran anak pertama Billy Syahputra dan Vika. Semoga tumbuh sehat, jadi anak saleh, cerdas, dan disayang banyak orang. Buat ibunya juga lekas pulih.

(Transformasi mencengangkan! Asri Welas sekarang terlihat makin cantik dan hot!)

Rekomendasi
Trending