Sempat Dituduh Palsukan Surat, Vicky Prasetyo Lega Angel Lelga Jadi Tersangka
Diperbarui: Diterbitkan:

Vicky Prasetyo (credit : kpanlagi.com/Adrian Utama Putra)
Kapanlagi.com - Kasus perseteruan antara Angel Lelga dan Vicky Prasetyo tampaknya semakin memanas. Setelah kasus penggerebekan, kini Vicky dituduh telah melayangkan surat palsu.
Tuduhan pemalsuan surat tersebut pun dibawa Vicky ke jalur hukum. Saat ditemui di jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (18/12/2018), Vicky menjelaskan soal tuduhan yang ditujukan padanya itu bersama para pengacaranya, Salahudin dan Andre Nusi.
"Gue sih nggak tahu yah hari ini pihak kreatif treatmentnya seperti apa. Gue mah ngikutin saja namanya juga. Kalau misalnya dipertemukan yah silahkan. Gue sih siap-siap saja nggak masalah dipertemukan" ujar Vicky.
Advertisement
"Kan itu ada suratnya itu. Ntar kuasa hukum gue yang jelasin dia yang jelasin," tambahnya.
1. Angel Lelga salah paham?
Vicky menjelaskan surat yang dikira Angel palsu tersebut sebenarnya merupakan surat resmi dari kepolisian. Angel yang kini telah menjadi tersangka itu pun seakan tak menerima laporan suaminya itu.
"Ini surat resmi dari kepolisian. Jadi kemarin pihak Angel lihatnya yang depan, padahal ada belakangnya. Di belakang ini capnya kalau ini asli," jelas Andre.
"Yah karena dia nggak lihat di belakangnya. Karena kita nggak publish. Terserah aja pihak Angel mau memberikan statement palsu itu hak dia," ujar Andre.
Vicky pun menjelaskan bahwa surat tersebut asli karena ditembusi langsung ke Polda Metro Jaya. Menurutnya, hal yang tak mungkin jika suratnya tersebut palsu.
"Nggak mungkin segala macam apapun prosuk institusi kita keluarkan sendiri. Hal yg enggak mungkin semua uda ada, suratnya juga ada ya enggak, Ndre?" ujar Vicky.
"Ini suratnya depannya begini nih, tembusannya langsung ke RSKRIMOB POLDA Metro Jaya. Ini tembusan langsung. Kedua ke ketua pengadilan Jakarta Selatan. Tapi ya hasil yang kemarin kita publish enggak keluarin yang ini aja. Makanya pihak Angel mengatakan ini palsu tapi ini ada capnya" jelas Andre.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
2. Angel Lelga dan Fiki Alman Jadi Tersangka
Atas tuduhan Angel soal surat palsu tersebut tak membuat pihak Vicky merasa takut. Vicky dan pengacaranya justru menyarankan Angel untuk melaporkan mereka jika merasa yakin surat tersebut palsu.
"Kalau palsu yah silahkan dilaporkan. Kalau memang merasa yakin. Tapi saran saya nggak perlu takutlah menjadi seorang tersangka karena sekarang ada proses asa praduga tak bersalah. Pihak kami, klien kami Vicky tidak menuduh, memvonis setelah Angel dan Fiki Alman jadi tersangka. Ikuti proses hukum. Hormati itu. Cuma kami puas dan bangga bahwa negara melindungi hak-hak kami," jelas Salahudin.
"Kami tidak mengklaim ataupun menuduh, melihat setiap orang yang ditetapkan sebagai tersangka pasti punya alibi tapi pada prinsipnya hormati hukum. Makanya kalau kita menilai dari seorang suami pasti sakit kalau istrinya menjalin hubungan dengan lelaki lain di ruangan tertutup. Kalau mas Vicky suka berselingkuh, buktikan. Kita ikuti jalur hukum ini. Saya sangat support karena beliau sangat menghormati hukum," tambahnya.
3. Vicky Akui Angel Sosok yang Baik Sebagai Seorang Istri
Atas kejadian yang menimpa rumah tangganya, Vicky merasa perlu introspeksi diri untuk yang lebih baik bagi rumah tangga ke depannya. Meski begitu dia masih mengingat bagaimana perbuatan baik Angel sebagai seorang istri.
"Kalo aku sih lebih kepada yang tadilah semoga kini jadi evaluasi buat aku kedepannya rumah tangga semua sudah seperti ini seperti serpihan kita membanting gelas kaca pasti sudah jatuh semuanya. Tidak mudah untuk dikembalikan lagi begitupun hati dan perasaan saya, tapi secara kebaikan dari 1-10 kita harus bisa mengakui bahwa Angel menjadi istri saya pasti adalah dia berbuat baik tidak semuanya salah cuma kali ini perbuatan dia di final menentukan rumah tangga adalah suatu hal yg harus dibayar untuk sudahan," tambahnya.
4. Bakal Dipertemukan dengan Angel?
Prahara rumah tangganya membuat Vicky dan Angel hingga kini belum dipertemukan kembali. Rencananya, keduanya pun akan dipertemukan untuk menyelesaikan masalah yang terjadi di antara mereka. Namun, Vicky mengaku tak tahu menahu soal rencana pertemuannya dengan Angel tersebut.
"Nggak tau, kalau gue sih yang penting udah nyampe 'Vick nanti treatmentnya akan ditemui sama Angel' ya nggak apa-apa, ya kalo aku sih kita ngapain sih harus takut harus kawatir , gue sih instagram gue juga dibuka-buka aja mau orang muji mau orang bully yaudah nggak apa-apa, emang kita udah milik masyarakat. Maksud gue ya Angel instagramnya nggak harus ditutup kolom komennya ya harus bertanggung jawab sama perilaku. Terus kalau juga emang hari ini dipertemukan yaudah emang udh bagian dan..." ungkap pria berusia 34 tahun itu.
"Ya paling lebih kepada trimakasih sudah menjadi istri yang baik selama sebelumnya dan trimakasih jg kamu sudah bisa jadi pengkhianat yang baik buat rumah tangga yang sudah kita jalani" tambahnya.
5. Perasaan Vicky Saat Angel Jadi Tersangka
Vicky Prasetyo mengapresiasi kerja penyidik atas kasus yang dialaminya. Meski kini dirinya telah mengantongi surat tersangkat untuk Angel Lelga dan Fiki Alman, ia merasa tak enak hati. Apalagi Vicky melihat Angel merupakan seorang wanita berhijab yang memiliki anak perempuan.
"Kita mengapresiasikan pekerjaan kuasa hukum ya dan penyidiknya sudah sangat gigih sampai akhirnya jadi prestasi seperti ini mungkin kalo bicara tentang hati ya kan angel jg punya anak perempuan bagaimana nanti terhakimi karena perilaku ibunya akan menjadi hukum susila yang terus menghantui sampai dia besar karena kan seindonesia tau namanya udah jadi tersangka berarti udah ada bukti petunjuk dari hasil visum bahwa mereka udah pernah berhubungan dan perzinahannya fakta dan juga dia seorang yang hijab kan".
6. Tak Kenal Sosok Fiki Alman
Vicky mengaku tak mengenal sosok Fiki Alman yang disebut-sebut sebagai seorang artis. Vicky mengaku hanya mendengar informasi bahwa dia merupakan pemain FTV.
"Gue nggak kenal sama sekali," aku Vicky.
"Nggak tahu, gue denger informasi sih dia kenal di FTV, dan gue gatau dia siapa bagaimana yang gue tau dia niduri istri orang aja," jelasnya.
7. Beberapa Kali Intai Istri Sebelum Penggerebekan
Vicky mengaku tak sembarang dalam hal penggerebekan istrinya. Ia beberapa kali mengintai gerak-gerak Angel saat di rumah. Ia juga mengecek CCTV sebelum penggerebekan.
"Kan beberapa kali udah gue intai karena posisinya rumah tangga bersama istri itu sebuah hal yang penting jadi kita juga harus melakukan apapun dari beberpaa hari kita investigasi itu, ya memang kita meyakini kalau dia di dalam kamar dari cctv buktinya udah akurat kok saat dia keluar masuk dalam kamar jam berapa dia nanam pohon, jam berapa dia makan duduk, jam berapa dia masuk kamar tidur itu smuanya akurat. Bahkan titik forensik dri spray udah menunjukkan," jelas Vicky.
8. Akan Bertemu Angel, Vicky Tak Akan Buang Muka
Mendekati hari digelarnya perkara antara Vicky dan Angel, Vicky mengatakan dirinya tak akan membuang muka saat bertemu istrinya nanti meski dirinya mengaku tak tahu apa yang akan disampaikan kepada Angel.
"Nggak tahulah kita kan nnggak bisa membaca hari esok. Cuman yang pasti enggak bakal buang muka malah harus ditatap. Dalam arti harus dihadapikan udah masuk di ranah hukum. Harus dihadapi." ujar Vicky.
9. Bantah Transfer 15 Juta ke Adik
Banyak kabar yang mengatakan bahwa adanya transfer 15 juta kepada adik Vicky Prasetyo. Vicky pun menampiknya. Dirinya tak ingin keluarga yang tak tahu apa-apa dibawa dalam masalah ini.
"Nggaklah itu duit orang. Kalau kita rumah tangga ‘Tolong ya tukerin uang receh, nanti ditranfer uangnya’, Nnggaklah demi Allah. Keluarga saya nggak ada hal apapun. Sudahlah jangan menimbulkan sesuatu gimmick dan dongeng cerita dengan membunuh karakteristik keluarga itu nnggak tahu apa-apa. Sudah cukuplah dia, paman saya yang enggak kenal aja dibawa-bawa. Nggak tahu apa-apa, ujarnya.
"Lebih Angel fokus dengan perkara yang dihadapinya. Kalau memang dia benar jalanin, apalagi dia kan sebagai calon wakil rakyat sangat menunjukkan dengan baik. Dan dia seorang yang bersyariah dan berhijab, otomatis akan mewakili luar biasa dalam keyakinannya. Disaat ia mampu mengelabui siapapun manusia baik saya suaminya. Saya kan cepet atau lambat pasti dipisah, baik keadaan siapa yg meninggal diantara kita. Baik dipisahkan karena takdir seperti ini. Tapi ingat Tuhan itu punya sisi tv di penjuru dunia yang akan melihat dengan fakta. Saya lebih miris mendengar disaat dia mampu mengkhianati syariah hukum islam dari pada status tersangka" lanjutnya.
10. Belum Ada Pengganti Angel Lelga
Hingga kini Vicky mengaku bahwa dirinya sedang tidak menjalin hubungan dengan siapapun. Dia juga menjelaskan bahwa perceraiannya dengan Angel adalah sebuah takdir dan hal itu tidak akan mematahkan semangatnya untuk menerima takdir baru.
"Nggak lah, belum ada siapa-siapa." ujarnya.
"Nggaklah semua terpisah karena takdir. Jadi ya seperti ini, kita enggak holeh nyerah sama takdir. Ujian itu harus kita hadapi, tuhan sedang memberikan hadiah cuman bungkusannya masalahnya. Nah sejauh mana kita keluar dari masalah itu. Kalau aku pribadi tidak ada permasalahan apa-apa, kalau memang ada jodoh lagi dan aku harus berumah tangga lagi, alhamdulilah" jelasnya.
Penulis : Lailatul Miskiyah
Sudah Baca Ini?
Usai Gelar Perkara di Polres Jakarta Selatan, Angel Lelga Merasa Lega
Disebut Sudah Jadi Tersangka, Status Angel Lelga Korban Salah Ketik?
Angel Lelga Ditetapkan Sebagai Tersangka, Vicky Prasetyo Apresiasi Pihak Kepolisian
Kronologi Vicky Prasetyo Menggerebek Angel Lelga yang Diduga Berzina
Vicky Prasetyo Laporkan Angel Lelga ke Polisi Atas Dugaan Berzina
(Deddy Corbuzier buka suara terkait isu cerai, marah ke pihak Pengadilan Agama!)
(kpl/aal/mag/mis)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat