Sangat Dekat dengan Ketiga Buah Hati Hingga Ada yang Jadi Posesif, Desta Sering Dilarang Foto Sama Cewek Lain

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Sangat Dekat dengan Ketiga Buah Hati Hingga Ada yang Jadi Posesif, Desta Sering Dilarang Foto Sama Cewek Lain
Credit:Instagram.com/desta80s

Kapanlagi.com - Deddy Mahendra Desta atau biasa disapa Desta berbagi cerita mengenai perkembangan ketiga anaknya yakni Megumi Arrawda Sachi, Miskha Arrawfa Najma dan Miguel Arrawsya Janied.

"Kalau Miskha udah kelihatan ya, karena dia senang tampil, ngobrol. Kalau Megumi lebih kalem dia lebih ke seni kayaknya, gambarnya bagus. Nah kalau yang kecil ini belum ketahuan," ujar Desta saat ditemui di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

1. Bebaskan Bakat Sang Anak

Credit:Instagram.com/desta80s

Mengenai bakat anak-anaknya, Desta membebaskan dan mendukung apa yang mereka suka serta berusaha menyediakan yang anak-anak butuhkan.

"Bebas-bebas aja, kesukaan mereka apa, gue akan coba akomodir apa yang mereka suka. Itu aja sih,"  kata suami Natasha Rizky itu.

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

2. Miskha Paling Posesif

Di antara ketiga anaknya menurut Desta yang paling posesif kepada dirinya adalah Miskha. Bahkan Miskha sering melarang Desta berfoto dengan cewek lain. Jika ada fans cewek yang ingin foto dengan Desta sang anak selalu ingin ikut.

"Yang tengah, dia paling bisa menunjukkan. Gue bahkan foto sama orang di jalan atau di mall sama dia nggak boleh, apalagi sama cewek ya. Dia selalu bilang Miskha ikut, dia nggak mau bapaknya foto sama cewek berdua," ungkap Desta.

3. Diingatkan Sang Anak

Lucunya lagi Miskha sempat mengingatkan Desta agar jangan suka melihat foto-foto cewek seksi.

"Dia bahkan bilang sama gue 'Ayah jangan suka lihat cewek seksi ya nanti ayah ngiler,' ucap Desta menirukan gaya bicara sang anak.

(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)

Rekomendasi
Trending