Gelaran Dahsyat SCTV Music Awards 2010 Siap Digelar
Diterbitkan:
Armada Band, salah satu pengisi acara
Kapanlagi.com - SCTV siap menggelar malam puncak SCTV Music Awards 2010, perhelatan akbar ini akan diselenggarakan pada Kamis 27 Mei 2010 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan dengan tema Warna-Warni Musik Indonesia. Dalam acara tersebut akan diumumkan peraih 6 kategori yakni album Pop Solo Pria, Album Pop Solo Wanita, album Pop Duo/ Group, Album Pendatang Baru Solo, Album Pendatang Baru Duo/Group dan Lagu Paling Ngetop.Menurut Stephanus Halim, Vice President Marketing SCTV, tahun ini total 6 kategori merupakan hasil pengembangan dari beberapa kategori. "Setiap tahun penyelenggaraan SCTV selalu melakukan pengembangan kategori berdasarkan dinamika perubahan industri musik tanah air," jelas Stephanus.Selain 6 kategori SCTV Music Awards 2010 juga akan memberikan 5 Special Awards masing-masing adalah Penyanyi Band Favorit, Pemain Gitar Favorit, Pemain Bass Favorit, Pemain Drum Favorit, Pemain Keyboard Favorit.Sementara itu, menurut pengamat musik senior Bens Leo, melihat bahwa ada fenomena di mana band-band lama sedikit yang masuk dalam nominasi. Ini sesuatu yang menarik dalam ajang penghargaan ini. Bermunculannya pendatang baru yang masuk menjadi nominasi. Seperti Armada, Lyla, Kotak, Geisha, Vierra, The Virgin."Ini suatu fenomena menarik, di mana band-band pendatang baru menunjukkan eksistensinya. Ini sebuah regenerasi," ujarnya.Malam puncak SCTV Music Awards akan dimeriahkan oleh Wali, Ungu, The Virgin, Vierra, Goliath, Armada, Salju, Ridho Rhoma, Derby, Rossa, Nindy, Hijau Daun, Lyla, Pasto, Kotak, Dewi Perssik, Ahmad Dhani dan ST12 feat Charly’s Angels yang akan dipandu oleh Gading Marten, Ivan Gunawan, Andhika Pratama, Reza Bukan, Andhara Early, dan Farid Aja. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
