Kamis, 03 Januari 2008 11:32
Tak dapat dipungkiri, kesuksesan Mulan Kwok, Andra and The BackBone, dan Dewi Dewi tak lepas dari peran Republik Cinta Manajemen yang menaungi mereka. Namun bagi seorang Ahmad Dhani kesuksesan seorang artis bukan seratus persen dominasi peran pihak manajemen tapi kembali kepada kualitas artis itu sendiri.
Selasa, 01 Januari 2008 15:13
Kawasan sekitar Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur, Senin (31/12) malam dipadati warga yang merayakan Tahun Baru 2008. Di kawasan tersebut ada dua acara yang menjadi sasaran pengunjung, terkait pergantian tahun 2007-2008 ini, yakni panggung hiburan di Plaza Arsipel kompleks TMII dan zikir nasional di Masjid At-Tin, yang lokasinya tidak jauh dari TMII.
Rabu, 19 Desember 2007 17:36
Perayaan malam tahun baru 2008 di Taman Mini Indonesia Indonesia (TMII) Jakarta Timur pada 31 Desember 2007 seolah bakal menjadi milik pemusik dan penyanyi Ahmad Dhani. Kepala Humas TMII Jeremia PT Lahama kepada wartawan di Jakarta, Rabu, menyebutkan, pusat wisata itu akan menyuguhkan penampilan Dewa 19, The Rock, Andra & The Backbone, dan Mulan Jameela pada malam tahun baru.
Jumat, 19 Oktober 2007 10:20
Gara-gara panggung yang hampir roboh, Ari Lasso gagal menghibur warga kota Medan. Dalam konser bertajuk 'Salam Lebaran Gudang Garam' yang digelar di Lapangan Benteng, Medan Kamis kemarin (18/10), Ari hanya sempat tampil membawakan satu buah lagu.
Minggu, 07 Oktober 2007 09:13
'Parade Bedug 2007' mencapai titik akhir di Jakarta setelah sebelumnya berangkat dari Lampung pada 22 September dan berkeliling ke sejumlah wilayah di Pulau Jawa. Kegiatan yang disponsori Sampoerna Hijau ini menggelar parade seni dan budaya di Lapangan Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Sabtu (6/10) malam dengan menghadirkan Ungu, Nidji, dan Andra and The Backbone.
Jumat, 21 September 2007 19:11
Sebuah bedug terbesar di Indonesia akan ditabuh keliling 10 kota selama 15 hari berturut-turut (22 September-6 Oktober) dalam acara 'Parade Bedug 2007' untuk memeriahkan bulan suci Ramadhan. Pentas akbar di 10 kota akan dimeriahkan sejumlah band papan atas seperti Nidji, ADA Band, Gigi, Ungu, Kangen Band, dan Andra and The BackBone.
Jumat, 07 September 2007 10:03
Grup musik Dewa 19, Andra and The Backbone dan penyanyi solo, Ari Lasso siap memanaskan pecinta musik dalam "Marlboro Kretek Filter Concert" yang digelar di Stadion Sawunggaling Kodam V Brawijaya Surabaya, Jumat (7/9) malam.
Senin, 27 Agustus 2007 08:40
Setelah setahun terbentuk, band The Rock yang beranggotakan Ahmad Dhani (Dewa 19), Mark Williams, Zachary Haidee-Keene, Michael Bennett, Clancy Alexander Tucker (Fireshark, Australia) segera melepas album debutnya. Dalam Konser Perpaduan Musik Sempurna di Shutterland, Dirgantara, Pondok Gede, Jakarta Timur, Minggu malam (26/08), Dhani mengatakan akan meluncurkan The Rock sekitar tanggal 30 Agustus.
Sabtu, 25 Agustus 2007 15:02
Terbelit masalah internal keluarga, tak membuat Ahmad Dhani surut dari panggung entertainment. Bahkan dapat dibilang makin menjulang. Terbukti dalam "Malam Penghargaan SCTV Awards 2007" di Plennary Hall – Jakarta Convention Center, Jumat (24/8), Dhani memborong 'proyek' memeriahkan acara dengan menampilkan artis-artis di bawah bendera Republik Cinta Artis Managemen, seperti Dewa 19, Dewi – Dewi, Andra and The Backbone, dan Mulan Kwok.
Sabtu, 25 Agustus 2007 07:17
Kelompok musik The Rock, yang dibentuk Ahmad Dhani dengan sejumlah musisi asal Australia, sampai saat ini belum bisa menentukan konsep musik apa yang akan mereka mainkan sebagai sebuah band. The Rock dibentuk dedengkot grup band Dewa 19 itu bersama para personel band Fire Shark, yang dijumpainya saat membuat proyek rekaman di salah satu studio di Sidney.
Minggu, 01 Juli 2007 11:59
Setelah selesai tampil dengan berbagai tembang yang dibawakan, Once dan para personil Andra and The BackBone harus menjadi saksi pesta kembang api yang cukup megah yang digelar Medan pada Sabtu malam (30/6) bertempat di Lapangan Benteng, Medan dalam acara peluncuran Fren Mobile.
Minggu, 01 Juli 2007 10:56
Untuk kehadirannya yang kedua kali di kota Medan, Andra and The BackBone ternyata masih mampu mengguncang puluhan ribu penonton. Andra and The BackBone yang digawangi oleh salah satu gitaris Dewa, Andra dan Deddi (vokalis), Stevie Item (gitar) sukses mengguncang Medan dalam 'Panggung Spetakuler Peluncuran Fren di Medan' pada Sabtu (30/6) di Lapangan Benteng-Medan.
Rabu, 20 Juni 2007 19:40
Menyambut hari jadinya yang ke-17 tahun ini, SCTV akan menggelar pesta besar di delapan kota. Acara yang disiapkan berupa permainan sebanyak 30 jenis, sejumlah permainan ekstrem seperti skateboard, juga menumpang balon udara, dan 'Konser Musik 17'. Artis papan atas yang dijadwalkan tampil adalah Dewa 19, Andra BB, Mulan, Peterpan, Sherina, Tangga, Krisdayanti, Acha Septiarsa dan Irwansyah, Dian HP, serta Pinkan Mambo.
Senin, 28 Mei 2007 20:30
Entah bagaimana ujung permasalahan yang menimpa rumah tangga Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Namun yang jelas, pada hari Sabtu (26/5) kemarin, Dhani merayakan ultah ke 35-nya pada Sabtu 26 Mei kemarin, tanpa ditemani sang istri, yang lebih mementingkan syutingnya.
Senin, 28 Mei 2007 18:41
Ahmad Dhani bikin gebrakan baru. Pentolan grup Dewa ini membangun komunitas musik rock lewat kafe. Dengan konsep dasar serupa dengan 'Wishky A Go Go' dan 'True Bador', dua kafe di Los Angeles tempat Metallica dan Van Halen nongkrong sebelum tenar, Dhani mencoba menyadur lewat 'JK7 THE ROCK CAFÉ', yang ada di Grand Flora Hotel Kemang. Rencananya dalam pembukaan, Djibril Band yang digawangi Fachri Albar akan diberi kesempatan pertama tampil.
Rabu, 14 Maret 2007 13:41
Kiprah Dhani Dewa dalam kancah industri musik Indonesia makin laju saja. Setelah malang melintang dengan Dewa-nya, suami Maia Ahmad ini mengibarkan bendera baru, Republik Cinta Artis Management. Management ini membawahi Dewa, The Rock, Dewi Dewi, White Snow, dan Andra and The BackBone. Uniknya nama Ratu tidak tercantum dalam daftar Republik Cinta Artis Management.
Kamis, 18 Januari 2007 09:29
Pesan pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani, kepada semua personil band yang berdiri tahun 1986, untuk sedia payung sebelum hujan - atau berarti suatu saat Dewa 19 akan dibubarkan - ditanggapi dengan tenang oleh salah satu pendiri asli Dewa 19 yang tersisa, Andra Junaidi. Gitaris kelahiran 17 Juni 1972 ini, terbilang paling siap.
Rabu, 17 Januari 2007 21:01
Salah seorang personel grup band Dewa, Andra, bersama dengan grup band-nya, Andra dan The Backbone tengah merilis album perdananya, Rabu (17/1) di Hard Rock Cafe. Andra mengusung dua personel baru bernama Dedy dan Steve Item. Menurutnya, meski statusnya masih anggota grup Dewa, namun ia berkomitmen untuk membesarkan Andra dan The Backbone. Pasalnya, ia ingin mempunyai grup band pribadi dan bisa menulis lirik musik sendiri.