MD Entertainment dan Kru AYAT AYAT CINTA
Cerita panjang sukses film AYAT AYAT CINTA (AAC) sepertinya masih terus berlanjut. Film besutan sutradara Hanung Bramantyo ini seolah telah menimbulkan 'demam' kebangkitan film nasional kembali. Baru-baru ini, AAC juga menuai sukses di negeri jiran, Singapura dan Malaysia. Bahkan di Singapura, orang terpaksa harus antri tiket dua hari sebelumnya untuk nonton AAC. Torehan seperti ini kesemuanya tak lepas dari kerja keras seluruh kru film, tak hanya bintang utamanya. Untuk itu, pada Senin (12/5) malam, bertempat di kantor MD Entertainment di bilangan Tanah Abang, diadakan syukuran untuk memberikan penghargaan kepada semua yang terlibat dalam produksi AAC. Tampak hadir bintang-bintang utama AAC, seperti Fedi Nuril, Carissa Putri, dan Melanie Putria. Sementara, Rianti Cartwright tak hadir dalam acara tersebut. Selanjutnya...
Fedi Nuril dalam acara syukuran sukses film AYAT AYAT CINTA, di kantor MD Entertainment, Senin (12/5) malam.
Hak Cipta: kapanlagi.com/wawan
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba