Beda 6 Tahun, Onew SHINee - Jung Ah After School Pacaran?
Diperbarui: Diterbitkan:
Jung Ah After School - Onew SHINee foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Sama-sama leader grup yakni Onew dari boyband SHINee dan Jung Ah dari girlband After School dirumorkan berpacaran!
Orang yang dekat dengan kedua selebritis itu menyatakan, "Onew dan Jung Ah sudah berkencan selama setahun. Onew memilih Jung Ah sebagai tipe gadis idealnya dan mulai saling tertarik dan timbul rasa cinta," seperti dilansir soompi.com.
Berada di dalam mobil Jung Ah After School, sedang berkencan? ©news.naver.comInforman itu kembali menyatakan bahwa meski mereka berdua sibuk, namun mereka tetap menyempatkan waktu untuk berkencan. Mereka berdua sering berkencan di dalam mobil Jung Ah.
Hubungan mereka berdua pun semakin menarik perhatian lantaran merupakan noona-dongsaeng couple. Seperti yang diketahui bahwa Onew terlahir di tahun 1989, dan Jung Ah lahir pada 1983, sehingga perbedaan tahun mereka selama 6 tahun.
Beda usia, bukan penghalang bagi Onew dan Jung Ah? ©news.naver.com
Baru-baru ini mereka berdua terlihat sedang menghabiskan waktu bersama tanpa memakai kacamata hitam atau topi di kawasan Apgujeong. Sebelumnya Onew memang pernah mengungkapkan bahwa Jung Ah adalah tipe gadis idealnya dalam sebuah program radio di tahun 2010 silam. (soompi.com/aia)
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(soompicom/aia)
Arai Amelya
Advertisement
