Sederet Fakta Menarik Dowoon Day6 yang Baru Saja Debut Solo
Dowoon (Credit: Instagram/d.ddablue)
Kapanlagi.com - Mendengar kabar debut solo dari salah satu member boy group atau girl group Korea Selatan mungkin sudah menjadi informasi yang cukup sering didengar. Tetapi jika seorang pemain drum yang ada di suatu group band melakukan debut solo, pasti menjadi kabar yang jarang terjadi. Hal ini yang terjadi pada group band kenamaan Korea Selatan Day6.Ā
Salah satu member group bandnya yang merupakan pemain drum di Day6, Dowoon baru saja debut solo. Hal ini sontak membuat para penggemar Day6 penasaran dengan aksi dan talenta vokal dari DowoonĀ serta antusias menantikan debut dari seorang drummerĀ andalan dari group band tersebut.
Debut solonya tersebut dijadwalkan akan digelar pada tanggal 27 September 2021. Kegiatan-kegiatan promosi untuk debut solonya tersebut sudah mulai dilakukan. Untuk merayakan debutnya tersebut, yuk kita simak beberapa fakta menarik dibalik debutnya DowoonĀ Day6.
Advertisement
1. Pemain Drum Boy Group yang Keluarkan Single
Seperti yang kita ketahui bersama,Ā Dowoon Day6 merupakan personil group bandĀ Day6 yang berposisi sebagaiĀ drummer. Debutnya mendatang yang akan keluarkan single akan menjadi sebuah hal yang unik dan menarik mengingat dirinya tampak jarang sekali untuk menunjukkan suara dan kemampuan vokalnya di depan publik.
Walaupun terlihat jarang, tetapiĀ Dowoon Day6Ā bukanlahĀ drummer pertama yang debut solo dengan keluarkan single. Di tahun-tahun sebelumnya adaĀ drummerĀ lain yang juga pernah keluarkan single sepertiĀ Minhyuk CNBLUE yang keluarkan single di tahun 2011 danĀ Minhwan FT ISLAND yang juga lakukan hal yang sama di tahun 2018.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Debut Solo Sejak 6 Tahun Berkarir
Dowoon Day6Ā adalah personil group bandĀ Day6 yang debut bersama-sama dengan member yang lain pada tanggal 7 September 2015. Mereka bersama-sama berkarir dengan menciptakan beberapa karya dan tumbuh bersama dan belum pernah menjadi solois sebelumnya. Salah satu lagu mereka yang sangat populer adalahĀ You Were Beautiful yang dirilis di tahun 2017.
DebutĀ Dowoon Day6 di akhir bulan September ini menjadi hal yang cukup krusial di dalam karirnya. Pasalnya ini menjadi debut solo perdananya sejak enam tahun berkarir bersama denganĀ Day6. Kabar debutnya ini juga menjadi hal yang sangat dinanti oleh My Day (fandom dariĀ Day6).
3. Debut Solo Maknae Day6
Ada lagi hal yang menarik di balik debut solonyaĀ Dowoon Day6. PasalnyaĀ Dowoon Day6 merupakan memberĀ Day6 yang berstatus sebagaiĀ maknae.Ā Maknae adalah member yang memiliki usia paling muda di antara yang lain di dalau suatu group.
Dowoon Day6Ā menjadiĀ maknae di dalam group yang berusia 26 tahun saat ini. Ia lahir pada tanggal 25 Agustus 1995 silam. Walaupun menjadi yang paling muda, tapiĀ Dowoon Day6 memiliki tipe suara yang berat dibandingkan dengan emberĀ Day6 yang lain.
4. Susul Young K Debut di Bulan yang Sama
Bulan September nampaknya menjadi bulan yang cukup produktif dan sibuk bagi para member dariĀ Day6.Ā Pasalnya pada bulan September lalu, dua membernya dikabarkan akan langsungkan debut solo dengan mengeluarkan karya-karya terbarunya.
Sebelum adanya kabar mengenai debut dariĀ Dowoon Day6, member lainnya yaituĀ YoungK juga laksanakan debut solonya terlebih dahulu di tanggal 6 September 2021 lalu. Dengan hal ini juga, membuatĀ Dowoon Day6 menjadi member keduaĀ Day6 yang melakukan debut solo.
5. Kolaborasi dengan Song Hee Jin
Dalam single pertamanya ini,Ā Dowoon Day6 ternyata tidak sendirian. Ia menggandeng penyanyi dan penulis lagu yang populer di Korea Selatan,Ā Song Hee Jin. LaguĀ DowoonĀ Day6Ā yang bertajuk Suddenly ini merupakan lagu duet antaraĀ Dowoon Day6 danĀ Song Hee Jin.
Song HeeĀ Jin adalah penyanyi solo yang ada di bawah naungan Solcire Music. Ia dulu merupakan mantan memberĀ GOOD DAY di bawah naungan C9 Entertainment. Kolaborasinya denganĀ Dowoon Day6Ā bukanlah project kolaborasi pertama kali dengan memberĀ Day6. Pada kesempatan sebelumnya,Ā Song Hee Jin pernah berkolaborasi denganĀ Yong KĀ Day6 di dalam lagu Alone In This World yang rilis pada November 2020 silam.
Itu tadi beberapa fakta menarik dari debut soloĀ Dowoon Day6. Yuk kita doakan, semoga debut solonya menjadi pemacuĀ Dowoon Day6 untuk dapat berkarya semakin baik lagi di industri hiburan Korea Selatan.
Ditulis oleh : Muhammad Ancah
Yuk baca artikel Day6 lainnya!
Baru Saja Debut Solo dengan Rilis Mini Album, Inilah 5 Fakta Tentang Young K Day6 yang Perlu Kamu Tahu!
Terkenal Sebagai Band Ambyar, Ternyata DAY6 Punya Lagu Yang Bisa Jadi Penyemangat Saat Galau
Ada-Ada Saja, 7 Lagu K-Pop Terkenal Ini Dilarang Diputar di Gym Seoul Karena Dianggap Sebarkan Covid-19
Wonpil DAY6 Rilis Lagu 'Like a Flowing Wind' Versi Guide Audio, Bikin Banjir Air Mata
Berita Foto
(kpl/jje/mag)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
