Rabu, 09 Februari 2011 15:23
Meninggalnya Adjie Massaid yang mendadak memang sangat mengejutkan dan membuat sang istri Angelina Sondakh terpukul. Rico Ceper menilai hal ini sangat wajar. Ia berharap Angie bisa segera cepat pulih dan bangkit kembali dari kesedihan.
Rabu, 09 Februari 2011 14:23
Kabar yang beredar bahwa Adjie Massaid meninggal karena diracun, bagi Rico Ceper adalah berita murahan yang hanya mencari sensasi saja. Rico mengatakan akan sangat picik jika menerima mentah begitu saja pemberitaan seperti ini. Rico juga menegaskan bahwa sebelum meninggal dia sempat lama bersama Adjie dan tak ada indikasi dia diracun.
Sabtu, 05 Februari 2011 19:35
Kepergian Adjie Massaid membawa kedukaan yang begitu mendalam dalam diri Rico Ceper. Maklumlah, ia berteman baik dan sering bermain bola bersama aktor dan juga anggota DPR-RI tersebut. Walau Rico sempat bertemu malam sebelum Adjie wafat, namun kepergian suami Angelina Sondakh baru diketahuinya pada pagi hari.
Sabtu, 05 Februari 2011 18:35
Salah seorang teman mendiang Adjie Massaid yang sempat bertemu almarhum untuk yang terakhir kalinya adalah Rico Ceper. Rico menceritakan bahwa dirinya sempat bermain bola bersama dengan suami Angelina Sondakh itu pada malam hari sebelum Adjie pergi untuk selamanya.
Sabtu, 05 Februari 2011 13:05
Proses pemakaman almarhum pesinetron yang juga seorang politikus Adjie Massaid di TPU Jeruk Purut dipenuhi oleh sanak saudara, kerabat dan sahabat. Sifat Adjie yang murah senyum dan santun terhadap semua orang membuat orang-orang terdekatnya ingin menyaksikan langsung kepergian suami dari Angelina Sondakh itu.
Kamis, 09 Desember 2010 15:44
Dalam persiapannya di Agum Cup ke-6, Indro Warkop dan timnya hanya menyiapkan 5 kali latihan saja. Dia tidak merasakan adanya beban di pertandingan ini karena dia siap didukung oleh tim Paski.
Rabu, 08 Desember 2010 13:22
Saat dijumpai di preskon Agum Gumelar Cup ke-6 Gugun Gondrong senang dan kangen bisa bersama dengan teman-temanya namun dia tidak ingat siapa yang paling dikangenin. Meski ingatannya belum pulih benar, namun Gugun Gondrong ingat dengan Rico Ceper. Dia masih bisa ingat saat dirinya bersepeda bersama keliling Senayan dan Pasar Minggu.
Rabu, 08 Desember 2010 11:59
Dalam acara preskon Agum Gumelar Cup ke-6 tampak hadir juga Gugun Gondrong yang ditemani oleh Rico Ceper. Gugun mengungkapkan bahwa dia ingin main sepakbola di even ini.
Selasa, 27 Juli 2010 11:05
Bulan Ramadhan yang hampir tiba rupanya juga ditunggu-tunggu oleh MC dan penyiar radio Rico Ceper. Seperti ketika ditemui seusai menjadi MC di Danone Nations Cup di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (25/7), Rico mejelaskan bahwa dirinya juga menyiapkan diri dengan rutinitas yang akan sedikit berbeda.
Rabu, 14 Juli 2010 20:35
Sebagai seorang sahabat selalu setia menemani dalam setiap kesempatan, presenter Rico Ceper mengaku terkejut saat mendengar kabar keretakan rumah tangga sahabatnya, Gugun Gondrong dan Anna Marissa.
Sabtu, 01 Mei 2010 17:12
Siapa bilang penggila bola tidak bisa menghasilkan? Buktinya beberapa artis yang merupakan pecinta bola bisa lebih dari sekedar menghasilkan. Misalnya saja, Darius Sinathrya, Donna Agnesia, dan Dik Doank. Rico Ceper menyebutkan bahwa artis-artis tersebut sudah bisa membuktikan bahwa hobi sepakbola mereka justru membawa dampak positif.
Sabtu, 01 Mei 2010 07:10
Sepak bola banyak diminati oleh masyarakat kalangan bawah dan atas, tak terkecuali artis Rico Ceper. Mantan suami Sandrina Malakiano ini mengaku suka dengan sepak bola sejak tahun 2004 lalu. Rico menilai olahraga sepak bola baik untuk kesehatannya. Untuk itulah dirinya bersedia memberikan pendidikan tentang sepak bola untuk anak-anak sekolah.
Senin, 21 September 2009 08:08
Hampir semua tempat tujuan wisata di Jakarta dipastikan bakal ramai oleh pengunjung ketika hari Lebaran. Selain mengisi liburan, mereka juga ingin merasakan suasana lain yang tak biasa yakni kumpul dengan anggota keluarga. Moment bersama anak, misalnya, juga dimanfaatkan pembawa acara olah raga Rico Ceper.
Minggu, 20 September 2009 16:35
Tradisi pulang kampung bagi pendatang di Jakarta terus bergema hingga malam takbiran nanti. Sejak dua hari lalu laju pemudik mulai tampak dan diperkirakan jelang hari 'H' Lebaran semakin banyak. Sehingga jalanan yang tiap harinya ramai bakal lengang. Pemandangan ini terus terjadi tiap tahun.
Jumat, 04 September 2009 17:01
Menjadi duda ternyata kurang mengenakkan. Apalagi saat bulan puasa seperti sekarang ini. Berbuka dan sahur dipastikan sendiri. Rico Ceper pun mengalami hal tersebut. Bahkan ia mengaku kesulitan bila waktu sahur dibandingkan berbuka.
Jumat, 04 September 2009 16:24
Lantaran kecapaian teramat sangat membuat tubuh Rico Ceper letih dan membutuhkan istirahat. Untuk itu begitu acara sahur yang digelar bersama Mustang FM selesai, bapak satu anak ini langsung pulang ke rumahnya di bilangan Bintaro, Tangerang. Di benaknya hanya kasur empuk yang bisa menyelamatkan rasa kantuk.
Jumat, 04 September 2009 15:10
Menurunnya prestasi olahraga sepak bola tanah air belakangan ini menjadi bahan perbincangan masyarakat. Ada yang menyebut ketertinggalan itu karena kurangnya regenerasi, bahkan pembinaan yang kurang serius. Padahal, di negeri ini semua fasilitas cukup mendukung termasuk adanya penayangan pertandingan Liga Eropa yang disiarkan televisi berbayar sehingga diharapkan bisa menjadi pembelajaran tak hanya atlet tapi juga masyarakat pecinta sepak bola. Demikian pengakuan Rico Ceper di Jakarta.
Rabu, 02 September 2009 14:36
Teknologi yang terus berkembang menjadikan kemudahan bagi manusia. Padahal sebelumnya teknologi semisal handphone serba bisa alias Blackberry tak dilirik oleh pembawa acara olahraga sekaligus penyiar radio Mustang, Rico Ceper. Namun semenjak tiga bulan belakangan ia menjadi pengguna setia Blackberry.
Sabtu, 18 Juli 2009 20:40
Kejadian meledaknya bom pada Jumat (17/7) pagi kemarin, membawa dampak batalnya klub sepak bola asal Inggris, Manchester United untuk datang ke Indonesia. Hal ini pula yang disesalkan oleh presenter Gading Marten dan Rico Ceper.
Sabtu, 18 Juli 2009 18:12
Pemboman yang terjadi di dua hotel berbintang di kawasan Mega Kuningan Jakarta, Jumat (17/7) pagi kemarin benar-benar disesalkan banyak orang termasuk empat artis yakni Vicky Nitinegoro, Rico Ceper, Eza Yayang, dan Gading Marten. Keempatnya yang ditemui usai mengisi undangan acara grand opening Futsal Camp, mengaku jengkel dengan pelaku pemboman tersebut.
Senin, 22 Juni 2009 15:11
Pola hidup teratur sambil terus menjaga kesehatan kini dijalani Sandrina Malakiano. Pasalnya beberapa waktu lalu diketahui bahwa suaminya Eep Saifullah didiagnosa positif diabetes. Hal ini cukup mengagetkan mantan istri Rico Ceper itu. Sebab penyakit karena gula tersebut sebelumnya tidak diderita Eep.
Selasa, 07 April 2009 21:06
Layaknya seorang jagoan yang usai berkelahi, bagian bawah kelopak mata kanan presenter Rico Ceper tergores lebih kurang tiga sentimeter. Luka pun kini mulai mengering meninggalkan bekas. Luka goresan itu, menurut penyiar radio Mustang itu ternyata disebabkan racun serangga seperti kupu-kupu, dan bukan akibat berkelahi.
Selasa, 07 April 2009 08:21
Olahraga futsal memiliki banyak manfaat yang dapat dirasakan oleh setiap orang yang melakukannya, setidaknya itulah yang coba diutarakan oleh sosok presenter, sekaligus announcer radio beken, Rico Ceper.
Rabu, 25 Maret 2009 12:25
Untuk menghormati ibunda Bedu, Dusriyan binti Rais, yang baru saja tutup usia, para sahabat Bedu pun datang untuk takziah atau melayat dan berdoa. Beberapa yang tampak di antaranya yang hadir tadi malam (Selasa, 24/3) adalah Rico Ceper, Vicky Nitinegoro, dan Ali Zaenal. Meskipun masih berduka, Bedu tidak menampakkan kedukaannya di depan teman-temannya.
Rabu, 24 September 2008 17:24
Keputusan yang diambil Stacy Vianda Lubis atas hubungannya dengan Rico Ceper benar-benar mengejutkan aktor tersebut. Apalagi Achi menyampaikan hal itu hanya via SMS. Tapi Achi punya alasan tersendiri selain alasan kedua orang tuanya yang memang dari dulu tak menyetujui hubungan mereka.