Gara-Gara 'DILWALE', Kajol Jadi Getol Main Film Lagi

Gara-Gara 'DILWALE', Kajol Jadi Getol Main Film Lagi Kajol Ā© Indiaspopup.com

Kapanlagi.com - Aktris cantik KajolĀ dulu sempat membuat keputusan yang cukup mencengangkan, saat dirinya baru dikaruniai putra kedua bernama Yug Devgan. Satu-satunya alasan KajolĀ rehat dari dunia akting memang untuk memberikan perhatian terbaik bagi buah hati.
Dilansir dari Indian Express, KajolĀ bukan tipe ibu yang usai melahirkan kemudian cuek dengan sang bayi dan meninggalkannya untuk bekerja. Oleh karena itu, aktris berusia 41 tahun tersebut memilih vakum untuk sementara waktu.
"Aku harap aku banyak muncul di layar lebar. Sekarang aku ingin bekerja keras. Aku dulu mengambil cuti setelah film MY NAME IS KHANĀ di tahun 2010 karena anak laki-lakiku baru saja lahir dan saat itu ia masih sangat kecil. Kini dia sudah berusia lima tahun," ujarnya.

Yug sudah berusia 5 tahun, Kajol bakal lebih aktif main film Ā© Indianexpress.comYug sudah berusia 5 tahun, Kajol bakal lebih aktif main film Ā© Indianexpress.com

Selain mendapatkan dukungan penuh dari putri pertamanya, Nysa Devgan, KajolĀ juga mengungkap jika sebenarnya ia lebih senang bekerja. Tak heran jika di tahun 2016 ini KajolĀ makin getol main film, meski jumlahnya tak sebanyak sang lawan main, Shahrukh Khan.
"Aku akan mulai syuting film lagi di pertengahan tahun 2016. Tapi tentu saja aku nggak akan merencanakan untuk bermain di tiga judul film dalam setahun seperti Shahrukh KhanĀ kok! Aku nggak bisa bekerja sekeras dia," ungkapnya.
DILWALEĀ sejatinya memang film yang telah mengubah pandangan KajolĀ akan profesinya. Kita tunggu saja updateĀ selanjutnya tentang film baru KajolĀ di tahun 2016 ini hanya di KapanLagi.comĀ®!

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ind/dye)

Rekomendasi
Trending