Kareena Kapoor Selalu Pede Lakukan Apapun, Ini Alasannya!

Kareena Kapoor Selalu Pede Lakukan Apapun, Ini Alasannya! Kareena Kapoor © fanpop.com

Kapanlagi.com - Sosok wanita independen yang memiliki karir sukses di industri hiburan Bollywood sepertinya cocok jika diberikan pada aktris cantik Kareena Kapoor. Aktris BAJRANGI BHAIJAAN itu tak hanya sibuk berkarir, namun juga tak melupakan statusnya sebagai seorang istri dari Saif Ali Khan.
Meski demikian, Kareena ternyata tak setuju jika statusnya sebagai istri dianggap pula sebagai pekerjaan. Baginya, menjadi seorang istri dan ibu dalam rumah tangga adalah hal alami yang akan dialami wanita, bukan sebuah pekerjaan.
Lebih lanjut Kareena juga mengaku jika segala pencapaian karirnya selama ini adalah dukungan dari Saif Ali Khan. Sebagai suami, Saif selalu mendukung apapun pilihan wanita yang dinikahinya pada 2012 lalu itu.

Kareena Kapoor bisa berkarir dengan pede atas dukungan sang suami © Pinkvilla.comKareena Kapoor bisa berkarir dengan pede atas dukungan sang suami © Pinkvilla.com

"Hari ini aku adalah seorang istri dan esok hari aku akan jadi seorang ibu. Tapi yang jelas dalam kehidupanku aku akan selalu melakukan apapun semauku dan suamiku akan selalu mendukungku," ujarnya seperti dilansir Pink Villa. 
Pernyataan Kareena ini membuktikan jika Saif adalah sosok suami yang sangat suportif. Tak heran jika hubungan kedua bintang film KURBAAN itu semakin hari makin romantis saja.
Kareena Kapoor sendiri kini tengah disibukkan dengan promo filmnya yang bercerita tentang seorang wanita karir sukses bersuami pengangguran berjudul KI AND KA. Rencananya film tersebut akan dirilis bertepatan dengan April Mop mendatang yakni tanggal 1 April.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(pin/dye)

Rekomendasi
Trending