Priety Zinta Ternyata Punya Bakat Menulis!
Preity Zinta
@ espncricinfo.com
Kapanlagi.com - Preity Zinta memang bukan artis yang cuma bermodal wajah cantik. Dia juga dibekali dengan otak yang luar biasa. Buktinya, dia mampu menghasilkan naskah film dengan baik.
Seperti dilansir dari One India, sutradara film ISHKQ IN PARIS mengungkapkan bahwa Preity telah memberikan kontribusi yang luar biasa dalam penggarapan naskah film tersebut. Film ini sendiri adalah debut Preity sebagai seorang produser.
Sutradara bernama Prem-Soni tersebut menjelaskan bahwa Preity selalu mendiskusikan setiap dialog dan adegan bersamanya. Selain itu, Prem juga mengaku selalu memberikan semangat pada Preity untuk melakukan tugas dengan baik.
Seperti judulnya, syuting film ISHKQ IN PARIS sendiri akan dilakukan di kota Paris, Perancis. Film ini dikabarkan punya peluang besar untuk menghantam pasaran film India.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(one/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
