Wah, Peraih Oscar Ini Sibuk Dandani Shahrukh Khan

Wah, Peraih Oscar Ini Sibuk Dandani Shahrukh Khan Shahrukh Khan @KapanLagi.comĀ®

Kapanlagi.com - SuperstarĀ Bollywood Shahrukh KhanĀ saat ini sedang disibukkan dengan syuting film terbarunya yang berjudul FAN. Film ini disutradarai oleh Maneesh SharmaĀ dan mengambil lokasi syuting di kota kuno nan indah Dubrovnik, Kroasia.
Ada yang spesial dari filmnya kali ini, tak hanya lokasi syutingnya saja yang ada di belahan Eropa, tapi juga dari segi dandanan atau make up. Tak tanggung-tanggung, untuk menangani make upĀ Shahrukh, Greg CannomĀ pun dipanggil.
Dilansir dari Pink Villa, Greg CannomĀ adalah make up artistĀ profesional Hollywood yang jam terbangnya sudah tak perlu diragukan lagi. Beberapa artis besar sudah pernah mencicipi hasil dandanannya, sebut saja almarhum Robin WilliamsĀ dalam film MRS DOUBTFIREĀ dan aktor tampan Brad PittĀ dalam filmnya THE CURIOUS CASE OF BENJAMIN BUTTON. Dua karakter aktor Hollywood dalam film tersebut yang mengantarnya memenangkan piala Oscar.

Shahrukh Khan dan Vaani Kapoor dalam film terbarunya, 'FAN' @entertain.mercenie.comShahrukh Khan dan Vaani Kapoor dalam film terbarunya, 'FAN' @entertain.mercenie.com

Tak hanya sekali itu saja, GregĀ juga sering dinominasikan dalam Oscar dan berhasil menang sebanyak tiga kali. Kali ini, Greg CannomĀ dipercaya untuk menangani make upĀ King Khan. Tentu hasil make upĀ GregĀ di film ini layak sekali untuk dinantikan.
Make upĀ tentu juga tak bisa dianggap remeh dalam pembuatan suatu film. Keberhasilan suatu film tentu sangat dipengaruhi oleh make upĀ karakter yang dibawakan. Begitu pula dengan Shahrukh Khan, saking totalitasnya GregĀ sendiri harus terbang ke Mumbai selama tiga kali untuk mempelajari struktur wajah Shahrukh KhanĀ dan melakukan percobaan make upĀ lebih dulu.
Shahrukh KhanĀ sendiri sebelumnya belum pernah menggunakan jasa make up artistĀ untuk kebutuhan penampilan di film, kecuali VEER ZARAĀ yang mengharuskannya menjadi tua. Sedangkan dalam FAN, ini pertama kalinya wajah dan bahasa tubuh aktor ini akan sangat berbeda sekali. ShahrukhĀ mengaku puas dengan hasil make upĀ Greg. Faktanya, ini bukan kali pertama GregĀ bekerja sama dengan industri Bollywood. Sebelumnya ia pernah mendandani Priyanka ChopraĀ dalam film SAAT KHOON MAAF. Kita lihat saja hasil kerja Greg CannomĀ di film ini nanti.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(pin/dye)

Rekomendasi
Trending