Bill Murray Hanya Mau Jadi Hantu

Kapanlagi.com - Masih ingat aktor komedi Bill Murray? Kalau Anda sempat menonton dua film GHOSTBUSTERS yang beredar di tahun 1980-an, Anda pasti masih ingat pemeran Dr. Peter Venkman ini. Munculnya kabar bahwa bagian ketiga dari film ini akan dibuat jelas membuat seluruh mata lantas tertuju pada aktor ini. Bill memang tidak menolak bermain lagi dalam GHOSTBUSTERS, asalkan dia boleh bermain sebagai hantu.

"Saya akan ikut main dalam GHOSTBUSTERS III asal saya boleh bermain sebagai hantu. Saya bilang ke mereka, 'Saya setuju asal kalian bunuh saya di adegan pertama.'," papar Bill Murray yang terakhir terlihat dalam film ZOMBIELAND, memerankan dirinya sendiri.

ā€œ"Saya akan ikut main dalam GHOSTBUSTERS III asal saya boleh bermain sebagai hantu.ā€ž
Bill Murray

Mau tak mau studio mengabulkan permintaan Bill dan menulis naskah yang memungkinkan Bill berperan sebagai hantu dan bukannya pemburu hantu seperti pada dua film sebelumnya. "Jadi sekarang mereka akan menjadikan saya hantu dalam film ini," lanjut Bill seperti dikutip dari Splash News. Sampai saat ini belum ada informasi lengkap mengenai alur kisah yang akan diangkat bagian ketiga dari GHOSTBUSTERS ini.Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(spl/roc)

Rekomendasi
Trending