Dedy 'The BackBone': Itu Cuma Soal Tawar-Menawar

Dedy 'The BackBone': Itu Cuma Soal Tawar-Menawar Dedy 'Andra and The BackBone' Foto: Hendra

Kapanlagi.com - Ancaman yang dilakukan Motion Picture Association selaku distributor film impor di Indonesia yang tidak akan menayangkan film luar di bioskop tanah air ditanggapi biasa oleh banyak pihak. Seperti halnya yang diungkapkan Dedy, vokalis Andra and The BackBone. Menurutnya, ancaman yang dikeluarkan lantaran tingginya pajak yang ditentukan pemerintah itu hanya sebatas cara dagang."Dari berita yang saya baca di media, Blitz Megaplex itu keberatan dengan pajak yang diberikan kemahalan. Tapi ini saya pikir soal tawar-menawar saja," ujar Dedy saat ditemui di Hotel Shantika Cirebon, Jawa Barat, akhir pekan lalu."Ya mungkin importir film cara tawarnya begitu, jadi dia sengaja tahan dulu sampai ketemu titik temu," sambung sang vokalis.Pun begitu, diakui Dedy, ia sangat menyayangkan keputusan yang diambil pemerintah untuk menaikkan pajak film impor. Tapi, lanjutnya, tidak menutup kemungkinan juga hal tersebut akan berimbas positif terhadap perfilman nasional."Disayangkan ya disayangkan, tapi ada hikmahnya juga. Mungkin Indonesia bisa jadi lebih baik. Tapi ini masih belum ketahuan, kita lihat saja ke depannya nanti," tutup Dedy.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/boo)

Rekomendasi
Trending