Kontroversi Berlanjut, 'MENCULIK MIYABI' Jalan Terus

Kontroversi Berlanjut, 'MENCULIK MIYABI' Jalan Terus Maria Ozawa © celebs101.com

Kapanlagi.com - Walaupun kontroversi datangnya Maria Ozawa atau lebih dikenal dengan nama Miyabi untuk syuting film komedi terbaru, MENCULIK MIYABI, terus berlanjut, namun rupanya pembuatan film itu tidak terhambat. Ody Mulya, sang produser, menuturkan hal tersebut saat dihubungi by phone oleh KapanLagi.com, Jumat (09/10) siang ini. Meskipun produksi film yang ditulis oleh Raditya Dika itu tetap berjalan, namun kedatangan Miyabi pun akhirnya menjadi suatu ketidakpastian. Apalagi, banyak pihak yang menolak kehadirannya di tanah air, seperti misalnya MUI dan FPI."Lihat kondisi lah dan itu fleksibel," terang Ody saat ditanya mengenai kedatangan Miyabi. "Jadi mungkin syutingnya bisa di Jepang, bisa di sini. Saya sih maunya di sini, di negeri sendiri. Saya bingung dan terganggu dengan adanya ini.""Ya kemungkinan kalau bisa datang ya datang, kalau enggak bisa ya udah. Yang pasti, syutingnya jalan terus. Kalau pun mungkin dia datang, saat premiere filmnya," pungkas Ody. Baca Juga:

Yuk ngobrol tentang Miyabi gagal ke Indonesia di: Facebook KapanLagi.com dan Forum KapanLagi.com!   

(kpl/dis/npy)

Rekomendasi
Trending