Terlibat 'KULARI KE PANTAI' Bikin Dua Doa Marsha Timothy Terkabul, Apa Saja?
Diterbitkan:
Marsha Timothy mengaku senang dapat bermain di film arahan Riri Riza. (credit : kapanlagi.com/muhammadakromsukarya)
Kapanlagi.com - Aktris Marsha Timothy terlibat film berjenis road movie bertajuk KULARI KE PANTAI. Dalam drama komedi besutan Riri Riza ini, Marsha berperan sebagai ibu yang mengajak anak serta ponakannya melakukan perjalanan panjang dari Jakarta menuju Alas Purwo.
Marsha mengaku dua doanya terkabul saat diberi kerpercayaan membawakan tokoh Uci ini. Doa pertama yang terkabul adalah akhirnya bisa berakting di bawah arahan sutradara sekelas Riri Riza.
"Ini pertama kali kerja sama Mas Riri. Dari dulu cita-cita saya memang di-direct sama dia dan akhirnya kesampaian. Pengalaman yang didapat luar biasa karena saya belajar banyak bagaimana mendalami karakter," kata Marsha ditemui Kapanlagi.com di Desa Limasan, Pacitan, yang menjadi salah satu lokasi.
Advertisement
Doa kedua yang terkabul yakni bisa mengajak anak menonton film yang dibintangi. Karena selama ini kerja keras istri Vino G Bastian tersebut didominasi film bukan untuk konsumsi semua umur.
"Saya selalu pengin bawa anak ke gala premiere dan nonton film saya. Dan di sini terjadi juga karena sebelumnya anak nggak pernah bisa ikut," terang wanita berusia 39 tahun tersebut.
KULARI KE PANTAI merupakan film anak terbaru Miles Production setelah PETUALANGAN SHERINA dan LASKAR PELANGI. Bila tidak ada aral melintang, layar lebar yang juga dibintangi Ibnu Jamil serta pendatang baru anak-anak bernama Maisha Kanna dan Lil’li Latisha ini akan rilis Juni 2018.
Baca juga:
Marsha Timothy Dapat Nominasi Aktris Terbaik di Asian Film Awards 2018
Cerita Marsha Timothy Pertama Kali Terjun Dalam Pertunjukan Teater
Kalahkan Nicole Kidman, Marsha Timothy 'Aktris Terbaik' di Sitges Film Festival
Film Marsha Timothy 'MARLINA' Disebut Kenalkan Genre Satay Western
Blak-Blakan, Marsha Timothy Mengaku Tidak Bisa Memasak
'BANDA: THE DARK FORGOTTEN TRAIL' Film Sejarah Jalur Rempah
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/abs/rna)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
