Versi 'Unfinished' WOLVERINE Beredar di Internet
Kapanlagi.com - Saat mengetahui bahwa versi unfinished dari film X-MEN ORIGINS: WOLVERINE beredar di internet, 20th Century Fox langsung menghubungi FBI untuk menyelidiki kasus pembajakan ini. Meski belum diketahui sumber awal film yang belum jadi ini, namun FBI berhasil menghentikan peredarannya di internet.Selasa kemarin, diperkirakan ada sekitar 100 ribu orang yang telah men-download film yang belum selesai penggarapannya itu. Menurut 20th Century Fox, film itu belum siap edar karena masih ada beberapa bagian yang belum diisi soundtrack dan ada beberapa yang masih belum diberi special effect, dengan kata lain film yang dibintangi oleh Hugh Jackman itu belum layak ditonton oleh para fans.Untungnya ada beberapa fans dari franchise ini yang menyadari adanya tindakan pembajakan dan melaporkannya pada 20th Century Fox. Pihak studio juga mengucapkan terima kasih pada para fans yang telah dengan sukarela melaporkan tindakan kejahatan ini. 20th Century Fox berharap pelakunya mendapat hukuman setimpal atas perbuatan yang mereka lakukan.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctm/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
