Wahlberg dan Phoenix Bertemu di 'WE OWN THE NIGHT'

Kapanlagi.com - Mantan personil grupboyband New Kid On The Block, Mark Wahlberg telah menyetujui untuk membintangi film WE OWN THE NIGHT bersama aktor Joaquin Phoenix.

Majalah Variety mengungkapkan film tersebut menceritakan tentang sebuah perjuangan para polisi melawan gangster Rusia yang membidik para petugas hukum dan keluarga-keluarganya sebagai sasaran aksi mereka. Hal tersebut membuat Polisi menggantungkan spanduk bertuliskan We Own the Night di rumah-rumah yang kemudian menjadi judul film tersebut.

Dalam film tersebut Mark dan Phoenix akan bermain sebagai saudara kandung, namun Phoenix dijadikan kambing hitam yang mengakhiri kekuasaan orang-orang Rusia di sebuah klub malam.

Rencananya film ini akan mulai syuting di New York pada Maret 2006 mendatang.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(anv/dar)

Rekomendasi
Trending