Film 'CODE 8' Sukses Duduki Peringkat 3 dalam daftar 10 Film Terpopuler di Netflix, Kini Bisa Dinikmati di Indonesia
Diterbitkan:

'CODE 8' ©Istimewa
Kapanlagi.com - Prestasi yang luar biasa diraih film CODE 8. Dilansir dari www.wired.com, film yang dibintangi oleh Stephen Amell, Robbie Amell, dan Kari Machet ini, sukses menduduki peringkat 3 dalam daftar 10 Film Terpopuler di Netflix.
Bagi penggemar film yang penasaran dengan film CODE 8, di Indonesia film ini tayang ekslusif di Klik Film. Film berlatar cerita manusia yang memiliki kekuatan super, namun memiliki nasib kurang beruntung ini, saat ini sudah dapat disaksikan secara legal hanya di klik film.
Advertisement
1. Tontonan Berkualitas
Direktur Klik Film, Frederica mengungkapkan bahwa pihaknya selalu berupaya untuk menyajikan tontonan berkualitas untuk masyarakat Indonesia. Salah satunya film CODE 8 ini.
“Kami memang selalu berusaha menghadirkan film-film bagus yang masyarakat Indonesia bisa saksikan di Klik Film. Seperti film CODE 8 yang masuk dalam daftar film terpopuler di Netflix Amerika, tapi tidak tayang di Indonesia, penggemar film di Indonesia bisa menyaksikannya di Klik Film. Kami harap dengan hadirnya Klik Film, penggemar film di Indonesia bisa terus menikmati film-film bagus yang tidak tayang di Indonesia,” Ujar Direktur Klik Film, Frederica.
(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)
2. Film Tentang Manusia Super
Film CODE 8 menceritakan sebuah dunia di mana 4 persen populasinya lahir dengan memiliki kekuatan super. Namun, meski memiliki kekuatan super, mereka justru hidup dalam kemiskinan dan mendapatkan diskriminasi, karena selalu dikaitkan dengan kejahatan.
Penasaran Dengan film CODE 8? bisa download aplikasi Klik Film di Playstore atau appstore dan bisa juga kunjungi websitenya di www.klikfilm.com. Dengan berlangganan Rp 7 ribu per minggu, penggemar film bisa menyaksikan film-film bagus lainnya.
Simak Berita Lainnya di Sini!
Produksi Empat Film Jagoan dalam Walaraba Bumilangit Cinematic Universe Ditunda Karena Virus Corona
So Sweet! Junior Roberts Perlakukan Hanggini Bak Pemeran Wanita di Drama Korea Karena Hal Ini
Terlibat Film 'GEEZ & ANN', Hanggini Sebut Junior Roberts Sok Ganteng Saat Pertama Kenal
Pandemi Covid-19 Bikin Penutupan Jaringan Bioskop Diperpanjang Sampai 19 April 2020
Syuting Film 'THE DOLL 3', Jessica Mila Adu Akting Sama Boneka Sampai Nangis Terbawa Perasaan
(Transformasi mencengangkan! Asri Welas sekarang terlihat makin cantik dan hot!)
Berita Foto
(kpl/pur/sep)
Advertisement
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho
-
Fashion Selebriti Indonesia Pesona Tara Basro Pakai Batik, Stylish Tabrak Motif dan Warna