Sinopsis Film TRANSPORTER 3 yang Tayang di TV Malam Ini, Rabu 1 Oktober 2025 Jam 21.00

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Sinopsis Film TRANSPORTER 3 yang Tayang di TV Malam Ini, Rabu 1 Oktober 2025 Jam 21.00
Sinopsis Film TRANSPORTER 3 (credit: EuropaCorp)

Kapanlagi.com - Frank Martin kembali beraksi dalam sebuah misi yang jauh lebih berbahaya dari sebelumnya. Film TRANSPORTER 3 dijadwalkan tayang di TV malam ini, Rabu, 1 Oktober 2025.

Film ini akan mengisahkan perjalanan Frank Martin, seorang kurir yang bekerja untuk mafia dan terkenal karena kemampuannya. Namun, ia mendapat sebuah misi untuk mengantar paket misterius kepada anak pejabat di kawasan Laut Hitam.

Perjalanan ini penuh rintangan mematikan dan ancaman yang tak terduga. Selengkapnya cek di sini sinopsis film TRANSPORTER 3.

Akses juga artikel tentang film terbaru di Liputan6.com.

1. Pengantaran Paket Misterius

Pengantaran Paket Misterius

Frank Martin, seorang mantan anggota pasukan khusus yang kini menjadi kurir bayaran. Ia kembali mendapat sebuah misi khusus untuk mengantarkan paket. Namun, Frank justru terjebak dalam dunia kekerasan dan kejahatan.

Ia dipaksa menerima pekerjaan baru yang mengancam nyawanya. Di mana, saat ia melanggar, maka aturan yang membahayakan. Ya, tangannya harus dipasang gelang yang dapat meledak kapan saja. Terutama, dapat meledak jika ia keluar dari jarak tertentu dari mobilnya.

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

2. Pertemuan dengan Anak Pejabat Ukraina yang Diculik

Pertemuan dengan Anak Pejabat Ukraina yang Diculik

Dalam misi ini, Frank dipertemukan dengan Valentina Tomilenko, putri seorang pejabat lingkungan Ukraina, Leonid Tomilenko. Valentina diculik oleh Jonas Johnson sebagai alat negosiasi. Frank menyadari bahwa dirinya tidak hanya membawa barang, tetapi juga seseorang yang memiliki keterkaitan erat dengan dalang di balik misi berbahaya tersebut.

Frank harus mengantarkan Valentina melintasi berbagai kota di Eropa. Situasi semakin pelik karena sikap Valentina justru menjadi tantangan tersendiri bagi Frank. Ia harus menghadapi tidak hanya ancaman fisik, tetapi juga dinamika hubungan yang kompleks selama perjalanan.

3. Misi Penyelamatan dari Gelang Peledak

Misi Penyelamatan dari Gelang Peledak

Frank dan Valentina sama-sama mengenakan gelang peledak yang mematikan. Gelang ini akan meledak jika salah satu dari mereka menjauh dari mobil dalam jarak tertentu. Di sisi lain, Frank terus memastikan Valentina tak bertindak bodoh dan terus berada di dekatnya. Dengan kemampuan yang dimiliki, Frank terus melawan demi bertahan hidup dan menyelesaikan tugasnya.

4. Daftar Pemain Film TRANSPORTER 3

Daftar Pemain Film TRANSPORTER 3

Film TRANSPORTER 3 disutradarai oleh Olivier Megaton, dengan naskah yang ditulis oleh Luc Besson dan Robert Mark Kamen. Film ini menampilkan jajaran aktor berbakat yang menghidupkan karakter-karakter ikonik.

- Jason Statham sebagai Frank Martin, sang spesialis pengiriman yang tak terkalahkan.

- Natalya Rudakova yang memerankan Valentina Tomilenko

- François BerlEand sebagai Inspektur Tarconi

- Robert Knepper sebagai Jonas Johnson

- Jeroen Krabbe sebagai Leonid Tomilenko

- Alex Kobold sebagai Ajudan Leonid

- David Atrakchi sebagai Malcolm Manville

- Yann Sundberg sebagai Flag

- Eriq Ebouaney sebagai Ice

- Silvio Simac sebagai Mighty Joe

- Katia Tchenko sebagai Sekretaris Leonid

5. Jadwal Film TRANSPORTER 3 yang Tayang di TV Malam Ini

Jadwal Film TRANSPORTER 3 yang Tayang di TV Malam Ini

Bagi para penggemar aksi dan petualangan, jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan kembali keseruan film TRANSPORTER 3. Film ini akan kembali menghibur layar kaca. Film ini dijadwalkan tayang di TV pada hari Rabu, 1 Oktober 2025, pukul 21.00 WIB. Siapkan diri untuk menyaksikan aksi Frank Martin yang penuh adrenalin.

6. QnA

1. Kapan Film TRANSPORTER 3 tayang di TV?

Film TRANSPORTER 3 dijadwalkan tayang di TV pada hari Rabu, 1 Oktober 2025, pukul 21.00 WIB.

2. Siapa pemeran utama dalam Film TRANSPORTER 3?

Pemeran utama dalam film TRANSPORTER 3 adalah Jason Statham sebagai Frank Martin dan Natalya Rudakova sebagai Valentina Tomilenko.

3. Apa inti cerita film TRANSPORTER 3?

Film TRANSPORTER 3 mengisahkan Frank Martin yang dipaksa mengantar Valentina, putri seorang pejabat Ukraina, dengan ancaman gelang peledak yang akan meledak jika ia menjauh dari mobilnya.

4. Siapa sutradara film TRANSPORTER 3?

Film TRANSPORTER 3 disutradarai oleh Olivier Megaton dan ditulis oleh Luc Besson serta Robert Mark Kamen.

Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

(Transformasi mencengangkan! Asri Welas sekarang terlihat makin cantik dan hot!)

Rekomendasi
Trending