Robert Pattinson Tampil Rapi Dan Klimis di Film Terbaru

Robert Pattinson Tampil Rapi Dan Klimis di Film Terbaru dok. Fameflynet.com

Kapanlagi.com - Robert Pattinson dikenal suka memelihara jambangnya ketika sedang tak syuting, akan tetapi ia benar-benar tampil bersih tanpa jambang dalam film terbarunya LIFE ON WEDNESDAY. Saat ini Pattinson sedang memfilmkan kisah hidup fotografer majalah Life, Dennis Stock dan persahabatannya dengan aktor legendaris James Dean [settingnya di tahun 1955 di mana Dean meninggal.
Dalam perannya kali ini, penampilan Robert benar-benar terlihat berbeda dibanding penampilannya yang tenar sebagai vampir Edward. Rambutnya tak lagi acak-acakan melainkan klimis dan busananya pun lebih banyak mengenakan coat dan juga kemeja berwarna gelap. Ia lebih mirip Don Draper dari film seri MAD MEN. 
Berikut ini beberapa gambar dari sang aktor dari lokasi syuting fim terbarunya tersebut, tentunya dengan penampilannya barunya. Dijamin penampilan barunya ini membuat jumlah penggemar wanitanya bertambah.

Pattinson kini tampil dengan rambut klimis.Pattinson kini tampil dengan rambut klimis.


 

Dalam film barunya ia berperan sebagai fotografer majalah.Dalam film barunya ia berperan sebagai fotografer majalah.


Kabar terbaru dari sang aktor mengatakan bahwa ia sudah pindah dari Los Angeles. Ia menjual rumahnya di Los Feliz demi menghindari mantannya, Kristen Stewart. Hubungan keduanya yang digadang sebagai hubungan paling mesra kandas setelah Stewart ketahuan selingkuh dengan sutradara yang juga pria bersuami, Rupert Sanders.
Robert kini pindah ke Beverly Hills untuk menjauhkan diri dari Kristen dan menghilang beberapa memori yang pernah mereka jalani bersama.


 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dai/dka)

Rekomendasi
Trending