Scorsese - De Niro Bakal Kolaborasi Lagi

Scorsese - De Niro Bakal Kolaborasi Lagi Martin Scorsese © retna

Kapanlagi.com - Duo Martin Scorsese dan Robert De Niro memang sudah berkali-kali berkolaborasi. Setelah delapan kali menjalin kerja sama, sekali lagi duo sutradara dan pemeran ini bakal menggarap satu proyek bersama. Sejauh ini memang belum ada detail alur kisah film ini namun yang pasti film ini diangkat dari sebuah kisah nyata yang sempat dibukukan oleh Charles Brandt.Sebenarnya cukup lama juga Martin Scorsese dan Robert De Niro tak menjalin kerja sama. Terakhir duo ini menggarap film berjudul CASINO di tahun 1995 lalu. Kini, keduanya sedang bersiap menggarap proyek berjudul THE IRISHMAN yang rencananya bakal diedarkan tahun 2011 nanti. Naskah akan dikerjakan oleh Steve Zallian yang sempat menggarap naskah film GANGS OF NEW YORK sementara nama-nama lain yang terlibat proyek ini masih belum disebutkan.THE IRISHMAN ini berkisah tentang perjalanan Frank Sheeran alias The Irishman yang beralih profesi dari petugas serikat pekerja menjadi pembunuh bayaran yang bekerja untuk mafia. Kisah hidup Frank Sheeran juga sempat dibukukan oleh Charles Brandt lewat karyanya yang dipublikasikan dengan judul I HEARD YOU PAINT HOUSES di tahun 2004 lalu. Tidak jelas apakah naskah film ini akan didasarkan pada buku itu atau tidak namun sepertinya proyek ini cukup menarik untuk ditunggu. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ctm/roc)

Rekomendasi
Trending