'THE HOBBIT' Puncaki Box Office Inggris Selama Libur Natal

'THE HOBBIT' Puncaki Box Office Inggris Selama Libur Natal Sumber: Istimewa

Kapanlagi.com - Film THE HOBBIT: AN UNEXPECTED JOURNEY betah memuncaki tangga box office Inggris dalam pekan kedua pemutarannya. Dengan begitu, THE HOBBIT menjadi film paling banyak ditonton pada hari Natal tahun ini di Inggris.
Garapan Peter Jackson tersebut menahan LIFE OF PI garapan Ang Lee di posisi kedua selama libur Natal. THE HOBBIT mendulang pendapatan sebanyak GBP 5,9 juta mengungguli LIFE OF PI yang mendapat GBP 3,6 juta. Dua film yang di belakannya, RISE OF THE GUARDIANS serta NATIVITY 2: DANGER IN MANGER turun peringkat dari posisi mereka pekan lalu.

Petualangan ketiga belas kurcaci bersama Bilbo Baggins dan Gandalf memang pas menjadi tontonan di saat libur Natal. (liveforfilms.com)Petualangan ketiga belas kurcaci bersama Bilbo Baggins dan Gandalf memang pas menjadi tontonan di saat libur Natal. (liveforfilms.com)


Debutan pekan ini, PITCH PERFECT memperoleh hasil bagus dengan mendempati posisi lima dan perolehan GBP 952 ribu. Komedi musikal unik ini dibintangi oleh Anna Kendrick dan Rebel Wilson.
SKYFALL turun dua ke posisi enam dengan pendapatan sebesar GBP 99 juta dari kesembilan pekan pemutarannya. Pekan depan, film ini diperkirakan akan tembus angka GBP 100 juta.
Dari 10 film teratas, film DABANGG 2 menjadi satu-satunya wakil dari ranah Bollywood. Film tersebut masuk dalam posisi 8.
Berikut ini daftar lengkap kesepuluh film tersebut:
1. THE HOBBIT: AN UNEXPECTED JOURNEY
2. LIFE OF PI
3. RISE OF THE GUARDIAN
4. NATIVITY 2: DANGER IN MANGER
5. PITCH PERFECT
6. SKYFALL
7. TINKER AND THE SECRET OF THE WINGS
8. DABANGG 2
9. THE TWILIGHT SAGA: BREAKING DAWN PART
10. SEVEN PSYCHOPATS
 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dgs/dka)

Rekomendasi
Trending