Usher Yakin Debut Layar Lebarnya Berbuah Piala Oscar

Usher Yakin Debut Layar Lebarnya Berbuah Piala Oscar Foto: gossiboocrew.com

Kapanlagi.com - Usher yakin bahwa dirinya punya kans untuk memenangkan piala Oscar atas perannya sebagai petinju Sugar Ray Leonard dalam film terbarunya, HANDS OF STONE.
Pelantun tembang Climax ini tertarik untuk mengambil peran tersebut dan mendapat penghargaan darinya meski sebelumnya belum pernah sekali pun berakting di layar lebar.
"Aku pernah melihat pemenang Oscar dari mereka yang tak disangka-sangka. Katakanlah Jennifer Hudson..." ujar penyanyi berusia 33 tahun ini kepada BangShowbiz. Hudson mendapat Oscar lewat DREAMGIRLS yang adalah film layar lebar debutnya. 
Usher mengaku siap memberikan intepretasi, kerja keras, serta dedikasi terbaiknya untuk menghidupkan peran Sugar Ray. "Aku telah bicara kepadanya, dan aku tak tahu apakah aku bisa menghidupkan peran ini tapi akan kucoba untuk menjadi lebih baik darinya," tegasnya.
Film bertema tinju ini akan mengisahkan tentang kehidupan petinju Panama, Roberto Duran (Gael Garcia Bernal) dan juga dibintangi oleh Robert De Niro. Sedangkan Sugar Ray (Usher) sepertinya bakal menjadi pemeran pendukung.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dka)

Rekomendasi
Trending