Ini Alasan Obama Tak Mau Pidato di Hari Kelulusan Putrinya
Diterbitkan:
Barack Obama/©Fameflynet
Kapanlagi.com - Tak terasa tahun ini, putri sulung presiden Amerika Serikat Barack Obama sudah menginjak usia 17 tahun. Malia Ann Obama akan segera merayakan kelulusannya dari SMA pada pertengahan tahun ini.
Namun, sang ayah menolak untuk memberikan pidato di momen kelulusan putrinya ini. Obama adalah pribadi yang mudah tersentuh dan tak malu untuk menitikkan air mata.Â
Dilansir People, bapak dua anak ini menyampaikan alasannya mengapa ia tak mau menyampaikan pidato di SMAÂ Sidwell Friends di Washington, D.C. "Saya hanya akan duduk di sana sambil menangis," tuturnya.
Ya, saking sayangnya dengan Malia, Obama juga tak mau membicarakan apapun soal keputusan sang putri yang akan segera meninggalkan rumah untuk kuliah di luar maupun dalam Washington. Malia sudah melakukan tur di sekitaran New York untuk memutuskan di mana ia akan melanjutkan pendidikannya.
Terlalu sayang, Obama tak mau beri pidato di kelulusan Malia/©Jacquelyn Martin/AP via people.comHampir seluruh universitas negeri maupun swasta ternama didatangi oleh Malia, hingga kabarnya ia agak sedikit stress. Sang ayah pun berbagi pengalaman bahwa jangan melihat universitas karena brand atau nama yang disandangnya.
"Satu nasihat untuk kalian semua, janganlah terlalu ambisius untuk masuk ke universitas tertentu. Banyak universitas di luar sana baik negeri maupun swasta. Tapi kuliah di universitas ternama tidak menjamin bahwa kalian akan mendapatkan pendidikan yang bagus," ujarnya saat memberikan pidato di Iowa, beberapa bulan silam.
Lalu, dari sederet universitas ternama yang didatangi Malia seperti Ivy Leagues Princeton, Harvard, Brown, the University of Pennsylvania dan Yale, mana pilihannya? "Dia mirip ibunya kalau soal itu. Dia punya pilihannya sendiri," tutup Obama.Â
Jangan Lewatkan
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(peo/tch)
Fitrah Ardiyanti
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
