Persiapan Valentine, Nicole Kidman Pesan Lilin Dari Australia

Kapanlagi.com - Untuk merayakan hari Valentine tahun ini, Nicole Kidman telah mempersiapkan acara spesialnya bersama suami tercinta, Keith Urban Urban. Nicole memesan lilin yang tebuat dari bahan-bahan organik yang dikirim langsung dari Australia ke rumahnya di Tennessee.

Aktris dalam film COLD MOUNTAIN ini, ingin mengadakan makan malam romantis bersama Keith Urban, dalam balutan cahaya lilin organik, yang mana menurutnya, bisa menyeimbangkan antara kekuatan dalam diri dengan keharmonisan.

Lilin seharga US$20 per lusin itu, terbuat dari bahan-bahan organik Australia, seperti, beewax, dan minyak dari kacang macadamia khas Australia, yang dilengkapi dengan sumbu yang bebas bahan kimia.

Keith yang mengikuti rehabilitasi untuk mengatasi kecanduan alkoholnya, baru-baru ini telah keluar dari klinik Betty Ford. Oleh karena itu, Nicole menginginkan Valentine kali ini benar-benar berkesan untuknya dan Keith.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(nso/boo)

Rekomendasi
Trending