Akad Nikah Onci - Endhita, Rowman Ungu Ikutan Grogi
Onci Ungu - Endhita foto: anto
Kapanlagi.com - Pernikahan sang gitaris, Onci mempersunting kekasihnya, model Endhita, rupanya membuat drummer Ungu, Rowman bahagia. Namun, saat ditemui di akad nikah Onci dan Endhita di Balai Kartini, Jakarta Selatan, MInggu (23/10), Rowman tampak sendiri tanpa rekan-rekannya di band Ungu."Tau nih, mereka belum pada dateng, mungkin nanti di resepsinya ya. Saya sih bersyukur aja, tadi lancar banget, ikutan terharu juga malahan. Semua berjalan lancar, meski tadi Onci keliatan tegang, jadi ikutan tegang, hahaha," jelas Rowman.Rowman tampak mensyukuri atas niatan bagus Onci dan akhirnya terlaksana dengan keinginannya menjadi suami dari Endhita."Sebelum nikah Onci juga tetep sharing kok, gak sama gue aja, sama yang lainnya juga. Meriah banget acaranya. Kalo buat lagunya, itu terserah Onci aja, kalo dia mau buat 10 album bakalan gue jabananin," seloroh Rowman santai.Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
