Bill Murray akan Kembali Mengisi Suara di 'GARFIELD 2'

Kapanlagi.com - Karena telah meninggalkan berbagai pertanyaan di GARFIELD pertama, 20th Century Fox membuat sekuelnya.

Pria yang mengisi suara Garfield di film pertama, Bill Murray, sedang dalam neogosiasi untuk kembali meminjamkan suaranya di GARFIELD 2 arahan Tim Hill. Sedangkan Breckin Meyer dan Jennifer Love Hewitt telah menyetujui untuk kembali berperan.

Lucy Davis dan Billy Connolly juga turut bergabung untuk berperan di film ini. Sementara ini film dijadwalkan akan rilis pada musim panas mendatang. Connolly akan memerankan seorang pria jahat sedangkan Davis berperan sebagai seorang pecinta binatang yang mencoba mendekati Connolly agar mengungkapkan rencana jahatnya.

Bill Muarray menerima kritik bagus saat memerankan film besutan Jim Jarmudch, BROKEN FLOWERS dan melengkapi produksi THE LOST CITY untuk aktor/sutradara Andy Garcia.

Sedangkan Breckin Meyer terakhir kali berperan di HERBIE FULLY LOADED dan REBOUND. Jennifer Love Hewitt akan menyeimbangkan pekerjaanya antara GARFIELD 2 dengan peranya di serial TV GHOST WHISPERER.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(mov/erl)

Rekomendasi
Trending