Bikin Dalgona Coffee Buat Mertua, Syahrini Minta Maaf Gara-Gara Sedotan

Bikin Dalgona Coffee Buat Mertua, Syahrini Minta Maaf Gara-Gara Sedotan
Syahrini (credit: instagram.com/princessyahrini)

Kapanlagi.com - Buat warganet yang aktif di media sosial pastinya tahu dengan kopi kekinian yang pertama kali booming di Korea Selatan, dalgona coffee. Kopi ini pun sudah sampai ke telinga para selebritis Tanah Air pastinya.

Salah satu yang berhasil membuat dalgona coffee adalah penyanyi cantik kesayangan banyak orang, Syahrini. Lewat Insta Story-nya pada Senin (6/4/2020), wanita yang biasa disapa dengan sebutan Incess itu pun membagikan momen saat ia membuat dalgona coffee.

1. Request Reino Barack

(credit: instagram.com/princessyahrini)

Lewat keterangan yang ditulisnya di video Insta Story, Incess bilang kalau ia membuat dalgona coffee atas permintaan sang suami, Reino Barack. Ia lalu menunjukkan tahapan-tahapan dalam membuat kopi berbusa tersebut.

Incess yang sering menyebut suaminya dengan panggilan Pak RB bilang kalau Reino suka dengan kopi buatannya. So sweet memang pasangan ini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Tak Lupa Mertua

Syahrini (credit: instagram.com/princessyahrini)

Eits, Incess bukan cuma istri idaman, tapi memang menantu kesayangan mertua. Ia tak melupakan mertua yang dipanggilnya dengan Papa Chano dan Mama Reiko. Yap, kedua orangtua Reino ini juga berkesempatan menikmati dalgona coffee buatan Incess.

Tapi Incess sempat minta maaf nih. "Sorru salah sedotannya. Harusnya yang bening," tulisnya di video.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

Rekomendasi
Trending