Diperiksa Polisi Terkait First Travel, Bulan Madu Vicky Shu Terganggu
Vicky Shu © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Penyanyi Vicky Shu akhirnya menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri kemarin. Vicky Shu sendiri diperiksa terkait dengan kasus dugaan penipuan dan penggelapan uang jamaah oleh biro perjalanan First Travel, Senin (2/10).
Padahal, Vicky Shu baru saja melepas masa lajangnya dengan Ade Imam di pelataran Candi Borobudur, Magelang, Jawa Timur pada tanggal 23 September 2017 kemarin. Mengingat adanya pemeriksaan ini, ia pun mengaku kalau bulan madunya sedikit terganggu.
Vicky Shu jalani pemeriksaan di Bareskrim Polri hari Senin kemarin © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya"Seharusnya dua minggu yang lalu suratnya cuma saya sedang ada hajatan jadi ya tidak bisa datang. Ketika dapat surat saya langsung konfirmasi 'Maaf saya sedang ada hajatan, saya baru bisa datang hari ini'. Saya menepati janji saya untuk datang sebagai warga negara kita harus kooperatif," ujar Vicky Shu usai diperiksa selama empat jam.
Advertisement
"Hehehe. Sebetulnya kalau misalnya dibilang mengganggu bulan madu ya, harusnya sih memang," lanjut pelantun Mari Bercinta 2Â itu.
Vicky Shu akui bulan madunya sedikit terganggu dengan adanya pemeriksaan ini © KapanLagi.com/Muhammad Akrom SukaryaNamun, Vicky harus memenuhi panggilan polisi karena menyangkut ribuan jamaah First Travel yang dirugikan. "Tapi saya memikirkan banyak orang juga mana yang lebih penting. Mungkin kepolisian juga dikejar target informasi dari saya. Akhirnya saya juga bilang ke suami ini menyangkut banyak orang," pungkasnya.
Dalam pemeriksaan tersebut, Vicky pun menjelaskan keterkaitannya dengan travel milik Anniesa Hasibuan itu. Ia memang sudah menjalankan ibadah umrah dengan First Travel. Tetapi, Vicky membantah telah diendorse. Ia mengaku membayar full selama perjalanannya ke tanah suci.
Yakin Sudah Tahu Yang Ini?
Jalani Pemeriksaan First Travel, Vicky Shu Ditemani Calon Adik Ipar Gantengnya
4 Jam Diperiksa, Vicky Shu Bantah Diendorse First Travel
Setelah Syahrini, Vicky Shu Juga Diperiksa Terkait First Travel
Resmi Menikah, Vicky Shu Jalani Resepsi di Candi Borobudur
Menikah di Candi Borobudur, Vicky Shu Wujudkan Dream Wedding-nya
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/rhm/ntn)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
