Hana Hanifah Berikan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sukabumi

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Hana Hanifah Berikan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sukabumi
Credit: Istimewa

Kapanlagi.com - Kapanpagi.com - Aktris dan selebriti Hana Hanifah menunjukkan kepedulian terhadap korban banjir bandang di Sukabumi. Ia turun langsung ke lokasi terdampak bencana di Jampang dan Sagaranten, Jumat lalu.

Selain mengunjungi para pengungsi, Hana juga menyalurkan berbagai bantuan ke posko-posko yang berada di sejumlah desa seperti Nyalindung, Selgombong, Cisavar, Mekarsari, Curugluhur, Pabuaran, Hegarmana, hingga Talagadarmawangi.

Dalam kunjungan tersebut, Hana Hanifah menyampaikan alasan keputusannya untuk turut membantu korban banjir. Menurutnya, kondisi yang dihadapi warga telah mengetuk hatinya.

"Melihat kondisi para korban yang kehilangan tempat tinggal dan membutuhkan bantuan, hati saya tergerak untuk turun langsung membantu," katanya.

Berbagai kebutuhan logistik disiapkan untuk diberikan kepada warga di pengungsian. Bantuan yang diberikan antara lain nasi box, selimut baru, mie instan, air mineral, snack anak-anak, pakaian layak pakai, dan obat-obatan. Semua bantuan tersebut dikemas dan disalurkan ke beberapa posko yang menampung warga terdampak.

1. Disambut Rasa Syukur

Kedatangan Hana beserta bantuan yang dibawanya disambut penuh rasa syukur oleh para warga di lokasi pengungsian. Salah seorang warga yang menerima bantuan menyampaikan apresiasi atas kepedulian aktris tersebut.

"Alhamdulillah, bantuan dari Mbak Hana Hanifah sangat berarti bagi kami. Terima kasih atas kepeduliannya," ujarnya.

Hana berharap apa yang telah diberikan dapat sedikit meringankan beban warga yang terdampak. Ia juga berharap bantuan tersebut bermanfaat bagi para pengungsi dalam menjalani masa sulit ini.

"Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat untuk semua korban. Saya juga berharap mereka diberi kekuatan dan kesabaran untuk menghadapi musibah ini," ucapnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Bawa Semangat

Selain memberikan bantuan logistik, Hana juga menyempatkan diri berbincang langsung dengan para pengungsi. Kehadiran selebriti ini membawa semangat tersendiri bagi warga yang tengah berjuang di tengah situasi sulit akibat banjir bandang.

Aksi kemanusiaan ini menambah deretan selebriti yang turut terjun membantu korban bencana alam. Hana berharap semakin banyak pihak yang turut bergerak untuk meringankan penderitaan korban banjir. Kepedulian semacam ini dinilai penting sebagai wujud solidaritas sesama manusia.

Dengan tindakan nyata seperti ini, Hana Hanifah tidak hanya menunjukkan kepedulian, tetapi juga memberi inspirasi kepada banyak orang untuk ikut serta dalam kegiatan sosial. Kehadirannya di lokasi pengungsian menjadi bukti bahwa aksi sederhana dapat memberi dampak besar bagi mereka yang membutuhkan.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending