Ikranegara: Budaya Mudik, Budaya Urbanisasi
Ikranegara
Foto: Budi Hermawan
Kapanlagi.com - Salah satu 'keunikan' mudik adalah urbanisasi yang sering menyertainya. Sering kali, para warga yang kembali ke ibukota atau kota lain tempatnya bekerja, membawa sanak saudara untuk ikut mengadu nasib mencari pekerjaan. Hal ini rupanya disoroti oleh Ikranegara, sang aktor dan seniman kawakan Indonesia.
"Ini masalah bukan mudiknya tapi masalah ekonomi yang terpusat akhirnya malah jadi urbanisasi karena di sana sudah tidak ada lahan pekerjaan," ungkap Ikranegara ketika ditemui di acara jumpa pers SANG PENCERAH di Indo Chine, FX Plaza Sudirman, Jumat (03/09) kemarin.
Ikranegara
Aktor yang sudah menerima begitu banyak penghargaan ini pun menambahkan, "Ini merupakan gejala ekonomi yang meninggalkan agraria."
Ikranegara juga menambahkan pendapatnya agar tidak semua hal dibangun di Jawa, agar tidak terjadi urbanisasi. "Kalau khawatir sih enggak, ini political ekonomi pemerintah bahwa urbanisasi ada banyak eksesnya, kan transaksi ekonomi justru di kota besar, pemerintah jangan semua-semua harus dibangun di Jawa," urainya panjang lebar.
"Hal ini memberikan harapan tapi ini butuh perhatian khusus, kalau perlu bikin negara bagian saja biar lebih mudah. Seperti di Malaysia, setiap negara bagian dipimpin raja," pungkasnya enteng. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/wwn/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
