Jadi 'Bahan Ghibah' di Instagram Story, Deddy Corbuzier Buka Suara
Deddy Corbuzier © Instagram/mastercorbuzier
Kapanlagi.com - Sebagai seorang public figure yang disorot oleh masyarakat, Deddy Corbuzier menggunakan media sosial pribadinya untuk menyebarkan informasi seputar virus corona. Salah satunya, dengan menghadirkan Achmad Yurianto sebagai narasumber.
Ternyata, niatan baik Deddy Corbuzier untuk menjawab pertanyaan netizen tidak selalu disambut dengan positif. Di kolom komentar postingan Instagram Deddy Corbuzier, ada netizen yang terang-terangan meragukan informasi yang disediakan oleh pembawa acara HITAM PUTIH tersebut.
"Yang tau SEBENAR-BENARnya adalah kami, petugas medis, bukan artis yang bahkan pengetahuan tentang Covid saya ragukan... be wise say," komentar akun tersebut.
Advertisement
1. Balas Melalui Postingan
Deddy Corbuzier tidak tinggal diam menanggapi komentar yang ditinggalkan oleh akun milik seorang dokter tersebut. Tidak hanya membalas dengan komentar, dia bahkan membuat sebuah postingan khusus yang ditujukan untuk akun terkait.
Deddy mengaku dirinya memang tidak memahami seluk beluk virus corona, oleh sebab itu dirinya menghadirkan narasumber terpercaya yang ditunjuk oleh presiden sebagai juru bicara corona untuk menjawab keresahan masyarakat. Deddy juga menyayangkan sikap yang ditunjukkan oleh sang pemilik akun di tengah fenomena yang sedang terjadi di Indonesia ini.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Seret Selebritis Lain
Akun terkait juga mengunggah postingan Instagram Story yang masih ada kaitannya dengan Deddy Corbuzier. Selain Deddy, nama Roger Danuarta juga ikut disebut dalam story tersebut dan membuat Deddy tidak habis pikir.
"Yang saya lebih tidak ngerti lagi, kok ya DM dokter di-post di IG story loh. Ngomongin Roger Danuarta udah ga ada job, saya ga ada job, gak salah?" ujar Deddy Corbuzier dalam caption postingan Instagramnya.
Simak Juga:
- Postingan Perdana Kalina Ocktaranny Mantan Deddy Corbuzier Setelah Nikah, Curhat Tak Mau Gagal Lagi
- Kalina Ocktaranny Mantan Istri Deddy Corbuzier Resmi Menikah Lagi
- Jawab Pertanyaan Deddy Corbuzier, Kemenkes Jelaskan Alasan Indonesia Tidak Menerapkan Metode Lockdown
- Kemenkes dalam Podcast Deddy Corbuzier: Penyebaran Virus Corona Bisa Berubah dari Droplet Jadi Airborne
- Diwawancara Deddy Corbuzier, Kemenkes Ungkap Fakta Mengejutkan Soal Rumah Sakit Menolak Penanganan Corona
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
Berita Foto
(kpl/rsp)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
