Jadi Mualaf, Deddy Corbuzier Akan Ganti Nama Jadi Islami?

Jadi Mualaf, Deddy Corbuzier Akan Ganti Nama Jadi Islami?
Deddy Corbuzier © KapanLagi.com/Bambang E Ros

Kapanlagi.com - Ketika berpindah keyakinan, beberapa orang mengubah nama mereka. Demikian pula dengan para mualaf, yang sebagian mengganti nama menjadi lebih Islami.

Namun apakah Deddy Corbuzier akan melakukan hal yang sama ketika berpindah keyakinan jadi seorang Muslim? Ternyata sampai saat ini, Deddy belum membicarakan soal ganti nama.

Gus Miftah pun mengaku baru berencana bicara soal itu dengan Deddy. Ia akan membahas masalah ini besok, Jumat (21/6).


1. Soal Ganti Nama

© KapanLagi.com/Agus Apriyanto

Ketika dihubungi KapanLagi.com via sambungan telepon, Kamis (20/6), Gus Miftah menjelaskan soal ganti nama tersebut. Saat ini ia masih belum tahu apakah Deddy mau ganti nama jadi Islami atau tidak.

"Besok baru mau didiskusiin sama dia (Deddy)," ujar Gus Miftah.

2. Jadi Mualaf di Jogja

Kabar bahwa Deddy Corbuzier akan masuk Islam dan menjadi seorang mualaf sudah berdengung sejak cukup lama. Namun tanggal kapan Deddy akan mengucapkan dua kalimat syahadat masih simpang-siur.

Banyak yang menyebut bahwa Deddy akan masuk Islam pada 21 Juni 2019. Namun kabar itu masih berupa rumor, sampai akhirnya Gus Miftah, sosok yang akan mengislamkan Deddy buka suara.

"Iya, besok (21/6) jam 13.00 WIB (setelah salat Jumat) di pondok (Pesantren Ora Aji, Jogja)," ujar Gus Miftah.

(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)

(kpl/rhm/phi)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending