Janet Jackson Luncurkan Album 'DAMITO JO'

Kapanlagi.com - Janet Jackson kembali meluncurkan album terbaru berjudul Damita Jo, di New York, Amerika Serikat, baru-baru ini. Dalam album itu, Janet bekerja sama dengan teman lamanya Jimmy Jam, Terry Lewis, dan Kenneth Edmonds atau Babyface. Damita Jo dapat ditemui di pasaran mulai 30 Maret mendatang. Album ini diperkirakan mendapatkan sambutan yang baik seperti halnya album All for You yang dirilis 2001 silam.

Salah satu lagu andalan dalam album tersebut adalah I Want You. Janet menekankan gaya introspektif yang dikombinasikan dengan irama soul. Dalam video klip I Want You, Janet tampil lebih sederhana dengan gaya urban look. Ini berbeda dengan penampilan Janet di Pertandingan Superbowl yang cenderung penuh gaya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(sct/erl)

Rekomendasi
Trending