Kasus Penipuan Buat Kevin Aprilio Lebih Dewasa

Kasus Penipuan Buat Kevin Aprilio Lebih Dewasa Kevin Aprilio Foto: KapanLagi.com/Agus

Kapanlagi.com - Tak disangka-sangka memang, ketika ibunda dari seorang penyanyi baru yang minta diorbitkan oleh Kevin Aprilio tiba-tiba melaporkan Kevin ke pihak berwajib atas dugaan penipuan dan penggelapan.Namun, Kevin bersama keluarga tetap menghadapi hal ini dengan bijaksana. Mereka pun menjalani proses hukum seperti prosedur yang berlaku."Mengenai masalah Kevin dengan penyanyi baru itu, diluar perkiraan kita tapi harus terjadi," kata Addie MS, sang ayah di Kinokuniyan, Plaza Senayan, Jakarta Pusat (6/2)."Kevin heran, apalagi saya yang memperkenalkan dengan penyanyi itu. Saya menyesal, bukan ke saya juga, saya juga masih belum ngerti kenapa bisa begitu," lanjutnya.

Kevin Aprilio Foto: KapanLagi.comKevin Aprilio Foto: KapanLagi.com

Addie merasa bahwa selama ia berkarir, ia belum pernah menemukan kasus sejenis. 35 tahun berkarir, ia tak pernah menempuh jalan popularitas instan. "Mesti peristwa itu tidak perlu terjadi, saya 35 tahun berkarir, tak ada memakai satu setingan untuk membantu publisitas," tuturnya.Tentang dampak kasus ini ke Kevin Aprilio, Addie mengatakan bahwa anaknya menjadi lebih dewasa dalam menghadapi permasalahan. "Alhamdulillah, Kevin berhadapan kasus itu jauh lebih dewasa, saya khawatir dengan stabilitas kejiwaan mengganggu kedewasaannya, dan ternyata dia mentalnya jauh lebih kuat," imbuhnya."Dia bilang i'm fine, saya yakin, mungkin ini salah persepsi, biarkan masyarakat menilai sendiri pah. Dia bilang jangan mengakhawatirkan sesuatu, dia woles kalau kata anak sekarang," tandasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/rth)

Rekomendasi
Trending