Lebaran, Rianti Cartwright Ajak Pacar ke Bandung
Kapanlagi.com - Lebaran kali ini artis cantik Rianti Cartwright berniat menghabiskan waktunya di kampung halamannya, Bandung. Namun bedanya, Lebaran besok, dia akan membawa serta sang pacar ke rumah orangtuanya. āBiasanya, kami ngumpul di rumah Eyang. Nggak ada tradisi khusus. Paling keliling ke rumah tetangga setelah salat Id,ā ujar Rianti yang ditemui saat menghadiri premiere film Legenda Sundel Bolong di studio XXI Plaza EX Selasa (9/10) malam. Meski tanpa acara khusus, berkumpul dengan keluarga besar sudah menjadi hal yang spesial bagi salah seorang VJ MTV tersebut. āSetelah dewasa, aku jadi sering merindukan saat-saat berkumpul dengan keluarga, makan bersama, seperti waktu kecil,ā katanya.āNanti, dia (Banyu, Red) nyusul ke sana. Maunya sih santai saja. Di Bandung, aku pengin nyari kue lupis dan opor ayam,ā paparnya.Seminggu pasca Lebaran, giliran Rianti yang menyambangi kediaman keluarga Banyu di Jakarta. Bintang film Pesan Dari Surga itu mengaku akan membawa oleh-oleh khusus untuk keluarga Banyu.āPas ke Jakarta nanti, aku akan bawain brownies kukus dan belut kering,ā ucapnya.Apakah akan ada acara lamaran setelah Lebaran nanti? Mendengar pertanyaan itu, Rianti buru-buru menampiknya. āNggak ada ke arah sana kok. Benar-benar hanya silaturahmi doang,ā elaknya.Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/cax)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
