Marsha Timothy Atasi Rasa Takut Naik Pesawat Demi Peran Barunya di Film 'TUKAR TAKDIR'

Penulis: Natasha Ardiah Rachman

Diterbitkan:

Marsha Timothy Atasi Rasa Takut Naik Pesawat Demi Peran Barunya di Film 'TUKAR TAKDIR'
Marsha Timothy, pemeran Dita dalam film 'TUKAR TAKDIR' (Credit: Dok. Starvision)

Kapanlagi.com - Marsha Timothy menunjukkan totalitasnya sebagai aktris dalam film terbarunya, TUKAR TAKDIR. Meskipun ia memiliki ketakutan terhadap penerbangan dan selalu merasa tak nyaman saat berada di pesawat, Marsha tetap berkomitmen untuk menjalani perannya dengan maksimal. Keputusan ini bukan tanpa tantangan, mengingat ia harus melawan rasa takut setiap kali harus bepergian melalui udara demi kebutuhan produksi.

Bagi Marsha, melampaui ketakutannya adalah bentuk profesionalisme yang ia pegang teguh. Ia meyakini bahwa pengorbanan ini sepadan dengan hasil yang ingin dicapainya dalam film tersebut. Simak informasi selengkapnya di bawah ini ya, KLovers! Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

1. Tak Nyaman Naik Pesawat

Dok. Starvision

Aktris Marsha Timothy mengungkapkan bahwa dirinya merasa tak nyaman setiap kali harus naik pesawat. Meski sering bepergian karena tuntutan profesi dan tak pernah ada insiden, istri Vino G. Bastian itu tetap merasa tak nyaman setiap kali dirinya naik pesawat.

"Saya yang tidak nyaman naik pesawat tapi ternyata cerita ini datang ke saya," ucap Marsha Timothy di kawasan Senayan Jakarta Selatan, Kamis (14/11/2024)

"Tidak ada (insiden) tapi aku memang tidak nyaman saja naik pesawat," lanjutnya.

2. Hindari Obrolan Tragedi Pesawat

KapanLagi.com/Natasha Ardiah

Marsha Timothy mengungkapkan bahwa ia lebih memilih menghindari obrolan mengenai tragedi pesawat, terutama selama proses syuting TUKAR TAKDIR. Hal ini berbeda dengan rekan mainnya, Nicholas Saputra, yang tampak lebih terbuka dan tidak terlalu terpengaruh dengan topik tersebut.

"Jadi mungkin kalau Nicho (Nicholas Saputra) sering membahas tentang tragedi-tragedi pesawat, kalau saya selalu menghindari obrolan itu, karena saya tuh enggak nyaman naik pesawat," kata Marsha Timothy.

3. Hadapi Ketakutan

Dok. Starvision

Marsha Timothy mengungkapkan alasan di balik pilihannya terlibat dalam film TUKAR TAKDIR, yang ternyata berhubungan dengan ketakutan pribadinya terhadap penerbangan. Meski merasa cemas dan tak nyaman saat naik pesawat, Marsha memandang proyek ini sebagai kesempatan untuk menghadapi ketakutannya secara langsung.

"Tapi ternyata cerita ini datang ke saya. Mungkin ini salah satu cara saya juga untuk bisa menghadapi ketakutan saya," ujar Marsha Timothy.

Meski harus menghadapi ketakutannya, Marsha Timothy tetap akan menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalani perannya di TUKAR TAKDIR. Film tersebut akan mulai proses syuting di akhir pekan ini dan akan dilaksanakan sebanyak 30 hari.

Rekomendasi
Trending