Melinda Perjuangkan Pengakuan Bupati Cirebon
Melinda @Foto: KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Untuk anak hasil hubungannya dengan Dedi, Bupati Cirebon, Melinda menginginkan yang terbaik. Melinda ingin ayah sang anak mau bertanggung jawab atas biaya hidup Princess Maharani. Selama ini, pelantun tembang Cinta Satu Malam ini mengurus dan memenuhi kebutuhan Ara seorang diri saja.
"Saya hanya minta pertanggung jawaban untuk anak saya. Kalau untuk pribadi nggak, untuk kembali lagi, nggak. Pintu hati saya udah tertutup rapat-rapat. Mungkin selama ini saya belum bisa menjadi istri yang baik, selama 1 tahun 3 bulan dia menjadi suami saya," papar Melinda saat dijumpai di Cibubur Residence, beberapa waktu lalu.
Melinda
Saat ini, Melinda tengah mengupayakan hak anaknya memalui jalur hukum. Dia hanya ingin anaknya mendapat hak yang sama dengan anak-anak dedi yang lainnya, terutama dalam hal biaya pendidikan. Melinda ingin Dedi mengakui dan memberi kasih sayang juga untuk Ara.
"Saya lagi daftar di pengadilan. Nunggu aja nanti di pengadilan. Saya tahu hati kecil dia mau menerima, namun karena gengsi mungkin. Bagaimana tidak, saat saya melahirkan di RS Brawijaya, dia nemenin di ruangan sampai saya selesai dijahit. Bahkan saat saya nikah itu, saksi-saksinya dan yang hadir adalah orang penting semua, kepala dinas, dan lainnya," ungkapnya panjang lebar.
Melinda berharap mukjizat dari Allah untuk Ara. Semoga Ara bisa mendapatkan biaya pendidikan dari bapaknya. Melinda memastikan bahwa Dedi tak perlu khawatir kalau uang untuk Ara akan dipakainya. Melinda tidak akan mengutak-atik uang untuk Ara, jika memang Dedi mau memberi Ara.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ato/dew)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
