Menu Lebaran Angelina Sondakh: Masakan Calon Mertua
dok. KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Kekasih Angelina Sondakh, Brotoseno bisa dikatakan sebagai lelaki romantis. Ia mengunjungi Angie di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Kamis (8/8) tepat pada momen Lebaran. Brotoseno pun membawakan ketupat dan opor ayam buatan ibunya.
"Kebetulan mamah saya tadi masakin ketupat dan opor ayam. Jadi saya bawa ke sini," ungkap Brotoseno.
Keduanya pun sempat makan bersama di dalam rutan. Brotoseno terlihat bahagia karena masakan ibundanya dihabiskan oleh Angie."Tadi di dalam makan bareng. Alhamdulilah tadi makanannya habis," lanjutnya.
Diakui Brotoseno, banyak hal yang dibicarakan keduanya di dalam rutan. Salah satunya adalah soal anak Angie dari almarhum Adjie Massaid, Kenua Jabaar Massaid. Brotoseno pun senang karena Angie dalam keadaan sehat.
"Saya ketemu Angie, lebaran, maaf lahir batin. Sekalian saya cerita soal Keanu mau datang. Karena Keanu kan pagi ini ke makam, sama kakak-kakaknya. Jadi siang datang. Kondisi Angie alhamdulilah sehat, segar juga dia. Yang penting bisa jalani ini dengan ikhlas, sabar dan tawakal," pungkasnya.
#Kabar Ramadan 2013
- Venna Melinda Belum Dapat Ucapan Lebaran Dari Anak
- Sakit, Julia Perez Tetap Jalankan Salat Ied
- [FOTO] Saat-Saat Mudik Penuh Perjuangan di Indonesia!
- Apa Tradisi Syahrini Ketika Berlebaran?
- Tanpa OPPO Find 5, Nycta Gina Seperti Kehilangan Jati Diri
- Lebaran, Kostum Syahrini Tetap Terkonsep
- [Foto] Warna-Warni Pelaksanaan Salat Ied di Seluruh Dunia
Â
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
