7 Potret Zivara Anak Nirina Zubir yang Curi Perhatian dengan Gaya Nyentriknya, Ternyata Jago Taekwondo - Berhasil Jadi Juara

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Potret Zivara Anak Nirina Zubir yang Curi Perhatian dengan Gaya Nyentriknya, Ternyata Jago Taekwondo - Berhasil Jadi Juara
Anak sulung Nirina Zubir dan Ernest Cokelat berhasil juara taekwondo (credit: Instagram.com/nirinazubir_)

Kapanlagi.com - Rumah tangga Nirina Zubir dan Ernest Cokelat dikenal harmonis sejak menikah tahun 2008 silam. Pasangan selebriti ini pun semakin bahagia dengan hadirnya dua orang buah hati.

Salah satu anak Nirina Zubir dan Ernest Cokelat yakni Zivara Ruciragati Sharief tak kalah mencuri perhatian lantaran gayanya yang nyentrik. Terbaru, anak pasangan selebriti ini menunjukkan kemampuannya di dunia olahraga hingga berhasil menorehkan prestasi.

Penasaran seperti apa potret terbaru Zivara Ruciragati Sharief anak Nirina Zubir? Cek di sini KLovers.

1. Berusia 13 Tahun

Ulang tahun anak pertama Nirina Zubir (credit: Instagram.com/ernest_cokelat/)

Anak sulung Nirina Zubir dan Ernest Cokelat kini sudah genap berusia 13 tahun. Tepat pada bulan Februari 2023 lalu, Zivara Ruciragati Sharief atau akrab disapa Zizi ini merayakan pertambahan usianya. Melalui akun media sosial, pasangan selebriti ini turut merayakan ulang tahun putrinya seperti dalam potret ini. Harmonis banget ya KLovers?

2. Jago Taekwondo

Nirina Zubir bersama anak-anaknya (credit: Instagram.com/nirinazubir_)

Fakta menarik anak sulung Nirina Zubir ini ternyata jago taekwondo. Hal ini terungkap dari postingan terbaru artis cantik berusia 43 tahun tersebut saat sang putri ikut dalam tournament kejuaraan taekwondo. Nirina juga memperlihatkan aksi keren sang putri saat bertanding.

3. Ikut Kompetisi Taekwondo

Anak pertama Nirina Zubir ikut kejuaraan taekwondo (credit: Instagram.com/ernest_cokelat/)

Baru saja mengikuti kejuaraan Mesta Open Tournament (MOTO) ke-6, ternyata anak Nirina Zubir ini sempat beberapa kali menolak tawaran tersebut. Namun, ia akhirnya mau ikut kompetisi taekwondo dan memperlihatkan bakatnya yang luar biasa. Membanggakannya, Zizi berhasil membawa pulang piala dari usahanya sendiri saat ikut kompetisi.

"Beberapa kali ditawarin oleh sebelumnya untuk ikut sparing atau kompetisi dia selalu menolak untuk ikutan. Sampai akhirnya kali ini dia mau mencoba dan, akhirnya bisa membawa trophy hasil jerih payahnya sendiri!" Tulis Nirina Zubir seperti dalam caption @nirinazubir_.

4. Bahagia Berhasil Juara

Anak Nirina Zubir berhasil juara taekwondo (credit: Instagram.com/nirinazubir_)

Usaha Zivara Ruciragati Sharief ikut kompetisi kejuaraan taekwondo ini pun tak sia-sia. Karena, impiannya untuk mendapatkan juara dan membawa trophy akhirnya berhasil. Sebelumnya, Nirina Zubir sempat mengungkap kalau putrinya ini ingin bisa mendapatkan medali dari sebuah acara olahraga. Alhasil, impiannya baru saja terwujud.

"So proud of you Zi, semoga trophy ini membangun jiwa sportivitas ke kamu, mengenali usaha diri sendiri dan rasa menang ataupun kalah. Karena mengenali rasa, usaha dan upaya ini adalah salah satu modal tuk hidup kamu ke depan," lanjut Nirina Zubir

5. Gayanya Nyentrik Abis

Penampilan anak pertama Nirina Zubir (credit: Instagram.com/nirinazubir_)

Berbakat di dunia olahraga, Zivara Ruciragati Sharief dikenal memiliki gaya yang unik dan nyentrik abis. Gaya nyentrik Zizi ini juga diakui oleh Nirina Zubir yang menyebut putrinya sudah punya style sendiri. Sebut saja seperti rambut berwarna terang, OOTD kece, hingga potongan pendek melengkapi penampilan Zizi yang fashionable.

6. Sering Cosplay Karakter Anime

Anak pertama Nirina Zubir cosplay pakai kostum karakter anime (credit: Instagram.com/nirinazubir_)

Selain bergaya nyentrik, Zivara Ruciragati Sharief juga penggemar karakter anime. Saking sukanya, Zizi kerap tampil cosplay ala karakter anime. Nirina Zubir selaku sang ibu juga mendukung hobi putrinya ini hingga tak jarang ikut menemani Zizi cosplay karakter anime. Seperti inilah potret Zizi saat cosplay dengan gayanya yang unik.

Rekomendasi
Trending