Rachel Maryam: Banyak Daerah Bagus di Indonesia
Rachel Maryam @ Foto: KapanLagi.comĀ®
Kapanlagi.com - Mengambil lokasi syuting di pantai yang indah, Gili Trawangan, merupakan suatu kesenangan tersendiri bagi para pendukung film ARISAN 2. Tak terkecuali bagi Rachel Maryam, yang juga sempat membintangi film ARISAN 1."Di Gili Trawangan sangat seru, kayak berlibur juga jadinya. Aku pecinta pantai, jadi kayak bersenang-benang," ungkapnya saat dijumpai di lokasi syuting Bistro Boulevard, Menteng, Jakarta Pusat, pada hari Selasa (9/8) kemarin."Indonesia itu punya daerah bagus yang orang nggak banyak tahu. Sayangnya mereka lebih senang ke luar negeri," ujar bintang film yang juga berprofesi sebagai wakil rakyat di gedung DPR ini.Indonesia memang kaya akan tempat indah semacam Gili Trawangan. Namun kebanyakan wisatawan dalam negeri lebih memilih berlibur ke luar negeri. "Jangan fokus luar negeri dong, kenalkan pariwisata ke dalam negeri juga," kata Rachel.Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/uji/dew)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
