Randy Pangalila Bantah Bencana Terjadi Karena SBY
Randy Pangalila
Kapanlagi.com - Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2009-2014 sudah berlangsung kemarin. Seperti halnya kebanyakan masyarakat, Randy Pangalila pun mendukung pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono. Ia berharap pasangan itu bisa membuat Indonesia lebih maju lagi dan mengalami peningkatan di berbagai bidang."Memang sebelum dipegang oleh SBY, Indonesia terlihat maju tapi tidak perfect. Tapi semenjak dipegang SBY lebih ada peningkatan, buat gue dengan dikasih kesempatan lagi itu akan lebih baik karena beliau bisa melanjutkan programnya. Karena kalau cuma dikasih waktu 5 tahun itu sangat sulit, dengan kesempatan ini beliau bisa menjalankan visi dan misinya untuk memajukan Indonesia," kata Randy.Kekasih Donita yang ditemui di Studio Penta, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (20/10) ini menilai selama SBY memimpin, demokrasi lebih dijunjung tinggi. Masyarakat pun bebas berpendapat, dan SBY lebih tegas dibanding pemimpin yang lain. Ia juga membantah keras jika ada anggapan jika bencana yang kerap terjadi lantaran SBY memimpin."Nggak bisa begitu. Bencana itu karena faktor alam yang tidak bisa diprediksi. Kalau memang sudah waktunya bencana siapa yang bisa mencegahnya? Jadi siapa pun yang menjadi pemimpinnya kalau memang pas dengan waktu bencana pasti terjadi. Jadi nggak perlu dihubung-hubungkan," katanya.Randy pun memilih bijaksana ketika disinggung tentang terorisme yang banyak tertangkap di tahun ini. Baginya, SBY atau bukan yang dilantik sebagai Presiden pasti akan berusaha memberikan keamanan kepada bangsanya. "Karena keamanan (adalah) modal untuk meningkatkan perekonomian," pungkasnya.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/hen/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
