Ribuan Pelayat Antar Taufik Savalas ke Peristirahatan Terakhir

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Ribuan pelayat dari warga sekitar, keluarga serta puluhan artis memadati tempat pemakaman komedian Taufik Savalas di Pemakaman Keramat Tengkele atau tempat pemakaman Syech Tb. Acmad di Desa Karundang, Kecamatan Cipocok, Kabupaten Serang, Banten, Kamis (12/7).

Jenazah almarhum Taufik Savalas diberangkatkan dari rumahnya di Perumahan Villa Ilhami Blok D No 42 Desa Kelapa Dua, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten, sekitar pukul 11.00 WIB dan sampai di lokasi pemakaman sekitar pukul 12.20 WIB, disambut ucapan takbir oleh seluruh pelayat.

Tidak ada upacara khusus untuk mengantar kepergian terakhir sang komedian tersebut. Usai dilakukan doa yang dipimpin oleh KH Saadi AL-Batawi, jenazah langsung dikuburkan diringi isak tangis keluarga dan kerabat serta ucapan takbir dari seluruh pelayat. Sementara itu, istri Almarhum Taufik Savalas, Rina Rusdiana sempat pingsan saat jenazah suaminya dimasukkan ke dalam kubur.

Tampak sejumlah artis dan rekan-rekan dekat Taufik Savalas seperti Indro Warkop, Ulfa Dwiyanti, Ruhut Sitompul, Eko Patrio, Parto Patrio, Mat Solar, Tesa Kaunang, Kiwil, Dewi Huges, Aming, Helmi Yahya, Deddy Corbuzier dan masih banyak artis lainnya ikut mengantar kepergian almarhum.

"Saya terkejut mendengar kabar kepergian mas Taufik, terakhir ketemu dengan almarhum 15 hari lalu di salah satu stasiun TV. Almarhum orangnya sangat familiar, baik dan ia komedian yang luar biasa karena hampir semua karakter dia bisa," kata Wildan Delta alias Kiwil.

Taufik Savalas atau nama asli Muhamad Taufik bin H Muhamad Yusuf Masri lahir di Jakarta 6 Juni 1966 meninggalkan dua anak Muhamad Abidzar (8) dan Adinda Fatimah (6) serta istrinya Rina Rusdiana.

Almarhum meninggal dunia Rabu (11/7) sekitar pukul 22.30 WIB akibat mobil yang ditumpanginya bertabrakan dengan truk di daerah Purworejo, Jawa Tengah ketika hendak pulang ke Jakarta.

Menurut kakak kandung Taufik Savalas, Sopyan (45), alasan pemakaman almarhum Taufik Savalas di Serang atas permintaan dirinya karena ada leluhur almarhum (engkong) yang dimakamkan di tempat itu, dan almarhum kerap kali berkunjung ke tempat pemakaman itu. "Ini atas permintaan keluarga saja, biar lebih aman dan beliau memang keturunan sini (Serang-red)," kata Sopyan.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(*/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending