Rissa Susmex Ikut Kampanye Anti Kekerasan Terhadap Anak

Kapanlagi.com - Kekerasan terhadap anak kini menjadi persoalan bangsa Indonesia. Melalui sebuah wadah Sari Husada, sejumlah artis ibu kota menggelar kampanye anti kekerasan terhadap anak berjudul 'Stop Bullying' di bundaran Hotel Indonesia, Rabu (28/11) siang. Hadir dalam kampanye tersebut Rissa Susmex, Gusti Randa, Rheina, Juwita Bahar dan Gugun Gondrong. Dalam orasinya, Rissa mengaku sangat sedih dengan kasus kekerasan yang sering menimpa anak Indonesia, termasuk anak-anak artis Indonesia. "Saya sedih melihat kekerasan terhadap anak. Ini persoalan bangsa yang harus diselesaikan," ujar Rissa. Dijelaskan Rissa, persoalan kekerasan terhadap anak merupakan bentuk penganiayaan secara psikis dan fisik. Bahkan, penganiayaan secara psikis akan menyebabkan masa depan anak-anak menjadi suram dan tidak bahagia. Rissa mengharapkan keluarga dan masyarakat mau peduli dengan terhadap kekerasan terhadap anak. "Saya mau turun jalan karena ikut prihatin. Mari bantu anak-anak Indonesia untuk bahagia," katanya. Rissa menegaskan, di Amerika kekerasan terhadap anak sudah menjadi kasus negara. Siapapun yang melakukan penganiayaan terhadap anak, akan dihukum dipenjara. Bahkan, undang-undang penganiayaan sudah dijalankan secara tegas. Sayangnya, di Indonesia undang-undang kekerasan terhadap anak tidak dilaksanakan secara maksimal. "Negara kita masih lemah di urusan hukum, ini persoalan kita bersama," tuntasnya. 

(kpl/iin)

Rekomendasi
Trending