Riza Shahab Isi Kekosongan Dengan Belajar Vokal

Riza Shahab Isi Kekosongan Dengan Belajar Vokal Riza Shahab

Kapanlagi.com - Banyaknya pesinetron yang juga merambah ke dunia olah vokal, juga membuat Riza Shahab ingin untuk mencobanya. Namun keinginan tersebut diurungkannya, pasalnya dia mengaku bahwa suaranya tidak bagus untuk menyanyi.

"Kepengen sih, tapi aku sadar kalau suaraku nggak bagus," ujarnya saat ditemui di Blumchen Coffe Jl Fatmawati no.1 Jakarta Selatan, Senin (25/10).

“Kemarin sempat belajar vokal tapi itu cuman buat ngisi kekosongan aja pengen nyanyi lagu pop aja, tapi itu angan-angan aja kalau ada yang nawarin nggak apa-apa.„
Riza Shahab

Riza mengatakan sebelumnya dia juga sempat belajar vokal untuk mengisi kekosongan. Namun bagi pria penggemar kopi ini hanya sebuah impian saja, tapi dia siap bila ada yang menawarinya.

"Kemarin sempat belajar vokal tapi itu cuman buat ngisi kekosongan aja pengen nyanyi lagu pop aja, tapi itu angan-angan aja kalau ada yang nawarin nggak apa-apa," paparnya.

Cowok kelahiran 25 Oktober 1989 ini tak ingin apabila nantinya hanya dianggap sebagai aji mumpung. Dia ingin mempunyai kualitas yang bagus dan tidak asal-asalan. Riza menambahkan walaupun terkadang aji mumpung dianggap tidak mengapa bukan berarti menyampingkan kualitas.

"Iya memang, mumpung ada kesempatan, tapi tetap nggak asal-asalan harus punya kualitas dan fokus, aku pengen kalau sinetron, sinetron dulu, kalau mau nyanyi, nyanyi dulu biar fokus. Sekarang lagi fokus sinetron dulu," tandasnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/faj)

Rekomendasi
Trending